[language-switcher]
Beranda  Berita

1.242 Personel dan PNS di Jajaran Polda Sumut Naik Pangkat

Humas.polri.go.id (MEDAN)  – Polda Sumut menggelar upacara kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi bagi personel dan PNS Polri di Lapangan KS Tubun Mapoldasu, Jumat (30/6).

Upacara kenaikan pangkat itu pun dipimpin Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak. Turut hadir Wakapolda Sumut Brigjen Pol Jawari, PJU Polda Sumut beserta personel dan PNS yang naik pangkat periode 1 Juli 2023.

“Hari ini sebanyak 1.242 personel dan PNS di lingkungan Polda Sumut serta polres jajaran yang mendapat kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi,” ujar Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak.

“Dengan rincian, perwira sebanyak 93 personel, perwira menengah 28 personel, perwira pertama 65 personel, golongan bintara 882 personel dan PNS Polri 267 personel,” ujar Kapoldasu.

Khusus untuk di lingkungan Polda Sumut, Panca mengungkapkan sebanyak 369 personel yang menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi. Dengan rincian yakni, perwira 11 personel, perwira menengah 5 personel, perwira pertama 6 personel, golongan bintara 218 personel dan PNS Polri sebanyak 140 personel.

“Kenaikan pangkat yang saudara terima pada hari ini bukanlah mutlak yang melekat kepada setiap personel Polri maupun pegawai negeri pada Polri, namun bentuk penghargaan atas prestasi kerja dan pengabdian yang saudara berikan kepada negara,” ungkapnya.

Panca menyebutkan, kenaikan pangkat juga suatu anugerah dari Tuhan dan merupakan hasil dari kerja keras serta doa yang dilakukan selama ini.

“Oleh karena itu, kepada personel yang hari ini mendapat kenaikan pangkat tentunya harus bersyukur atas nikmat yang diberikan Tuhan dengan cara meningkatkan kompetensi diri dan kinerja,”

“Selaku Kapolda Sumut beserta seluruh staf dan Bhayangkari Daerah Sumatera Utara mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat kepada personel Polri dan PNS Polri di lingkungan Polda Sumut,” pungkasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Sidang Hari Kedua, Polri Siapkan 1.578 Personil di Gedung MK
Polri Siapkan 3 Jalur Alternatif Pantura Antisipasi Banjir Demak-Kudus
Momen Paskah di Kota Jayapura Dipastikan Berjalan Aman dan Lancar
Operasi Pekat, Polda Metro Bersama Polres Jajaran Berhasil Tangkap 409 Tersangka dari 352 Kasus Kejahatan
Latihan Pra Operasi Ketupat 2024, Polri Fokuskan Antisipasi Terorisme
Jelang Pengamanan Idul Fitri, Polri Gelar Latpraops Ketupat 2024
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Respon Informasi Warga, Polsek Wedarijaksa Sita Kawa-kawa dan Cap Tiga Orang
Polres Malinau Bagi-Bagi Takjil Ke Pengendara Sambil Himbau Tertib Berlalulintas
Ketua Rantng Bhayangkari Polsek Patumbak bagikan takjil Buka Puasa
Gelar TFG Saat Rakor Linsek Ops Ketupat Candi 2024, Polda Jateng Jamin Kenyamanan dan Kelancaran Saat Mudik di Jawa Tengah
Bulan Ramadhan, Polres Tanah Karo Laksanakan Partroli Subuh ke Mesjid
Kapolsek Patumbak Kompol Faidir S.H.,M.H Pimpin Pengamanan Aksi Unjuk Rasa Pada Tanggal 27 Maret 2024.
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor