[language-switcher]
Beranda  Berita

Bareskrim Periksa Saksi Hingga Ahli Terkait Tewasnya 6 Pengikut HRS

Jakarta – Bareskrim Polri mulai melakukan pemeriksaan terhadap saksi hingga ahli terkait kasus tewasnya 6 pengikut Habib Rizieq Shihab (HRS) karena kontak tembak Tol Jakarta-Cikampek (Japek). Pemeriksaan saksi berlangsung hari ini.

“Hari ini sedang proses pemeriksaan saksi-saksi. Semua saksi yang mengetahui, melihat, mendengar atau dianggap mengetahui,” kata Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Brigjen Andi Rian Djajadi, Kamis (10/12/2020).

Andi tidak menyebut secara rinci pihak mana saja yang akan diperiksa sebagai saksi. Selain pemeriksaan saksi, Andi menyampaikan tim penyidik juga akan meminta keterangan dari beberapa ahli.

“(Mintai keterangan) Termasuk ahli. Ahli balistik forensik, kedokteran forensik dan inafis,” tuturnya.

Seperti diketahui, enam dari sepuluh pengikut Habib Rizieq tewas ditembak di Tol Jakarta-Cikampek. Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan jajarannya melakukan tindakan tegas dan terukur karena pengikut Habib Rizieq melakukan perlawanan.

“Sekitar pukul 00.30 WIB di jalan Tol Jakarta-Cikampek Km 50 telah terjadi penyerangan terhadap anggota Polri yang sedang melaksanakan tugas penyelidikan terkait rencana pemeriksaan MRS yang dijadwalkan berlangsung hari ini jam 10.00 WIB,” jelas Fadil di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (7/12).

Kapolda Metro Jaya menyebut pelaku penyerangan menggunakan senjata api. Fadil menyebut pelaku sudah menembakkan senjata sebanyak 3 kali. Senjata-senjata yang dipakai penyerang itu di antara parang dan senjata api asli ilegal.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Polri Kawal Pemudik Sepeda Motor: Zona Penyangga- Pelabuhan
Kapolri Ucapkan Selamat Jumat Agung : Jaga Toleransi dan Kuatkan Persatuan Kesatuan
Kasespim Lemdiklat Polri Pimpin Upacara Pembukaan Dikbangum Sespimma Angkatan Ke 71 Tahun 2024
Humas Polri Hadirkan Portal Humas, Mudahkan Akses Informasi dan Citizen Journalism
Buka Puasa Bersama Wartawan, Kadiv Humas Bicara Pentingnya Peran Media Kawal Agenda Nasional
4 Jenderal Polri Kompak Bareng Polwan dan Wartawan Sebar Kebaikan di Bulan Ramadan
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kunjungi Warga Binaan Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Kamtibmas
Koramil dan Polsek Gubug Polres Grobogan Gelar Pengamanan Jum’at Agung
Antisipasi BBM Dicampur Air, Polda DIY Lakukan Patroli dan Pengecekan di SPBU
Kesal Mantan Pacarnya Diajak Jalan, Residivis di Palembang Tikam Teman Sendiri
Polsek Ngantru Lakukan Pengamanan Sholat Tarawih Guna Memberikan Rasa Aman Saat Warga Beribadah
Polwan Polrestabes Palembang Amankan Perayaan Paskah di Gereja GPIB Immanuel Kel. 29 Ilir
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor