[language-switcher]
Beranda  Berita

Optimis Keluar Dari Zona Merah, Kabupaten Trenggalek Gelar Apel Kesiapsiagaan

Polres Trenggalek – Penyebaran Covid-19 di Kabupaten Trenggalek masih menunjukkan tren peningkatan. Sebagai wujud kesiapan, dilaksanakan apel gelar kesiapsiagaan operasi penanganan Covid-19 dan pendisiplinan Protokol kesehatan di wilayah Kabupaten Trenggalek. Minggu, (31/1).

Dalam apel yang dilaksanakan di alun-alun Trenggalek tersebut, bertindak selaku pimpinan apel adalah jajaran Forkopimda diantaranya, Dandim 0806 Trenggalek Letkol Arh Uun Samson Sugiharto, S.I.P.,  M.I.Pol., kapolres AKBP Doni Satria Sembiring, S.H., S.I.K., M.Si. dan Bupati Trenggalek yang diwakili oleh Sekda Ir. Joko Irianto, M.Si.

Dalam arahannya, AKBP Doni menekankan bahwa dalam penanganan Covid-19 ini pihaknya terus bersinergi dengan jajaran Kodim 0806, pemerintah Kabupaten Trenggalek serta stakoholder lainnya guna menekan laju penyebaran virus berbahaya tersebut.

Saat ini muncul fenomena menurunnya kepercayaan masyarakat terhadap bahaya Covid-19 sehingga abai terhadap protokol kesehatan Oleh sebab itu, AKBP Doni mengajak semua pihak untuk terus bersemangat dan tak pernah lelah mengingatkan masyarakat.

“Sudah menjadi tanggung jawab kita bersama untuk selalu menyadarkan masyarakat bahwa bahaya Covid-19 adalah nyata. Salah satu proteksi diri adalah dengan disiplin protokol kesehatan” Ujar AKBP Doni.

Senada, Letkol Arh Uun Samson Sugiharto menegaskan, sinergitas antar instansi terkait didukung dengan gotong royong masyarakat merupakan salah satu faktor penentu dalam upaya penanganan Covid-19 ini.

“Diharapkan dengan operasi pendisiplinan protokol kesehatan ini bisa menurunkan status Zona merah di Kab Trenggalek.” Ucapnya

Sementara itu, Sekda Joko Irianto mengatakan, salah satu penyebab lonjakan Covid-19 di Kabupaten Trenggalek karena kurang disiplinnya dalam mematuhi Prokes.  Meskipun vaksinasi sudah mulai dilakukan namun bukan berarti penerapan disiplin prokes menjadi kendor.

“Mari kita terus mengingatkan dan mendisiplinkan masyarakat untuk mematuhi Prokes” Ujarnya

Usai apel, rombongan Forkopimda meninjau beberapa lokasi diantaranya pasar basah dan pasar burung Trenggalek serta pasar Dermosari kecamatan Tugui. Dalam kesempatan tersebut, Forkopimda juga membagikan masker gratis kepada masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek H. Samsul Anam, Kajari Trenggalek Darfiah, S.H., Basarnas serta kepala OPD terkait.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Sejak Januari 2024, Pori Ungkap 17 Kasus Penyimpangan BBM Oleh SPBU
Sidang Hari Kedua, Polri Siapkan 1.578 Personil di Gedung MK
Polri Siapkan 3 Jalur Alternatif Pantura Antisipasi Banjir Demak-Kudus
Momen Paskah di Kota Jayapura Dipastikan Berjalan Aman dan Lancar
Operasi Pekat, Polda Metro Bersama Polres Jajaran Berhasil Tangkap 409 Tersangka dari 352 Kasus Kejahatan
Latihan Pra Operasi Ketupat 2024, Polri Fokuskan Antisipasi Terorisme
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Garut Siap Menerima Pendaftaran Polri Jalur Akpol (Akademi Kepolisian) Tahun 2024
Safari Ramadhan, Polsek Wonodadi Sampaikan Pesan Kamtibmas Usai Tarawih
Operasi Pekat 2024 Polres Blitar Kota Berhasil Bongkar TPPU Modus Prostitusi Online
Polda Jatim Gelar Dialog Pagi Antisipasi Polri Ciptakan Kondusifitas Kamtibmas Lebaran 2024
Mobile Malam, Wujudkan Kondusifitas Keamanan Pada Perbankan
Kapolres Gunung Mas Serahkan Langsung Bansos, Wujud Kepedulian Polri kepada Masyarakat
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor