[language-switcher]
Beranda  Berita

Sinergitas TNI-Polri Dan Sat Pol PP Kabupaten Karangasem Laksanakan Patroli Gabungan Skala Besar

Patroli gabungan Skala Besar terkait diberlakukannya PPKM level 3 sesuai Surat Edaran (SE) Gubernur Bali nomor 11 tahun 2021, bersama dengan Unsur TNI dari Kodim 1623/Karangasem dan Saat Pol PP Kabupaten Karangasem, Jumat kemarin malam pkl 19.00 Wita..

Sebelum dilaksanakan Patroli Gabungan skala besar dilaksanakan Apel bersama di Lapangan Pesaat Gatra Polres Karangasem, Kapolres Karangasem AKBPNi Nyoman Suartini, S.I.K, M.M.Tr memberikan arahan kepada peserta apel tentang cara bertindak dilapangan yang harus dilaksanakan oleh anggota dalam kegiatan patroli pengawasan pelaksanaan PPKM level 3.

Sinergitas tiga Lembaga ini bergerak bersama untuk melaksanakan kegiatan Patroli pengawasan pelaksanaan PPKM level 3 dengan sasaran diseputaran keliling Kota amlapura, Kegiatan diharapkan mampu menekan laju perkembangan penyebaran Covid 19 dengan cara terus menerus mengedukasi masyarakat dan sambil membagikan paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu dalam masa pandemi ini.

Disela kesibukannya membagikan sembako kepada masyarakat, Kapolres Karangasem mengatakan kepada mitra Humas, Patroli yang kita lakukan dengan Skala Besar sinergitas 3 Lembaga TNI-Polri dan Sat Pol PP Kabupaten Karangasem adalah untuk pengawasan terhadap masyarakat dalam kepatuhannya melaksanakan PPKM level 3 ini sesuai SE Gubernur BaliNomor 11 tahun 2021, Kegiatan ini kita laksanakan secara humanis agar tetap displin dalam menerapkan Protokol kesehatan, dengan dukungan semua pihak kita harapkan dapat mempercepat penanganan Covid-19 khususnya di Kabupaten Karangasem”Ujar Ibu Kapolres.

Ditambahkan oleh beliau, Kita semua turun langsung bersama Pak Dandim 1623/Karangasem, juga dengan bapak Sutapa pimpinan Sat Pol PP Karangasem memberikan edukasi kepada warga masyarakat terkait penerapan protokol kesehetan (Prokes) dengan 5 M yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas, disaamping itu kita juga membagikan paket sembako kepada masyarakat yang kurang mampu yang terimbas PPKM level 3 ini, “Tutup Kapolres Karangasem bergegas melanjutkan Patroli.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Kapolri Ucapkan Selamat Jumat Agung : Jaga Toleransi dan Kuatkan Persatuan Kesatuan
Kasespim Lemdiklat Polri Pimpin Upacara Pembukaan Dikbangum Sespimma Angkatan Ke 71 Tahun 2024
Humas Polri Hadirkan Portal Humas, Mudahkan Akses Informasi dan Citizen Journalism
Buka Puasa Bersama Wartawan, Kadiv Humas Bicara Pentingnya Peran Media Kawal Agenda Nasional
4 Jenderal Polri Kompak Bareng Polwan dan Wartawan Sebar Kebaikan di Bulan Ramadan
Lima Tersangka Ditangkap, Bareskrim Bongkar Penipuan BBM Pertamax di SPBU
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Briptu Indra Maulana Sambangi Warga Kampung Suaran
Anggota Polsek Pare Patroli Keramaian Sambang di Tukang Parkir
Ibadah Paskah, Sat Samapta Polres Lumajang Melaksanakan Sterilisasi 5 Gereja
Warga Kecamatan Biru Biru Dukung Pembangunan Bendungan Cepat Terselesaikan
Latihan Pra Operasi Ketupat 2024, Dirgakkum Pesan Jaga Keamanan Mudik dengan Keikhlasan
Tadarus Alquran Bersama Masyarakat Kapolsek Padang Sampaikan Pesan Kamtibmas
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor