[language-switcher]
Beranda  Berita

Musrenbangdes Pondok Damar Berlangsung Lancar Dikawal Polsek Sungai Sampit

 

Kotim – Kepolisian Sektor Sungai Sampit mengawal Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Desa ( RKPDes ) tahun 2022 Desa Pondok Damar Kecamatan Mentaya Hilir Utara Kabupaten Kotawaringin Timur.

Kapolsek Sungai Sampit Iptu Sudiyanto mengatakan, kegiatan itu dilaksanakan Selasa (19/10) di Aula kantor Desa Pondok Damar. Musrenbangdes dilaksanakan dengan agenda penetapan prioritas penggunaan dana desa tahun 2022.

“Kehadiran kami dalam kegiatan itu untuk mengawal dan memastikan semua berjalan aman, tertib dan lancar. Ini juga sebagai bentuk dukungan Polri, khususnya kami di Polsek Sungai Sampit terhadap kegiatan-kegiatan pemerintah,” kata Sudiyanto.

Hadir dalam kegiatan itu Sekcam Mentaya Hilir Utara beserta staf, Kepala Desa Pondok Damar beserta perangkat desa, Kapospol Natai Damar beserta anggota, Bhabinkamtibmas Desa Pondok Damar, Ketua BPD Pondok Damar, ketua RT/RW Desa Pondok Damar, pendamping Desa Pondok Damar serta undangan lainnya yang hadir di acara Musrenbangdes tersebut.

Materi yang dibahas dalam Musrenbangdes diantaranya adalah evaluasi kegiatan tahun 2021, rencana program dan kegiatan kabupaten yang masuk ke desa tahun 2022, rencana pendapatan desa tahun 2022.

Selain itu membahas rancangan RKP Desa tahun 2022 yang memuat rencana program dan kegiatan, biaya, sumber pendanaan dan pola pengadaan serta waktu pelaksanaan.

Dibahas pula terkait rencana kegiatan sumber dana desa sesuai Permendes tentang prioritas penggunaan dana desa tahun 2022, rencana DU-RKP Desa tahun 2023, delegasi untuk mengikuti Musrenbang Kecamatan Tahun 2023 serta perencanaan kegiatan prioritas Dana Desa tahun angaran 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyusun dan menjelaskan perihal tentang Rencana Kerja Pemerintah Desa Pondok Damar tahun 2022 Mendatang.

Kegiatan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Kegiatan berakhir sekitar pukul 15.30 WIB, selama kegiatan berlangsung situasi kondusif.

“Mudah-mudahan apa yang dihasilkan dalam kegiatan ini bisa membawa manfaat bagi pembangunan desa dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Kami berterima kasih karena semua tetap menjaga kebersamaan sehingga kegiatan berjalan lancar, aman dan kondusif,” pungkas Sudiyanto.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Praktek Uji Kompetensi Penyidik Laka Lantas, Inspektur: Terus Berlatih dan Jangan Berpuas Diri
Dewan Pers Apresiasi Kinerja Divhumas Polri yang Memudahkan Jurnalis Peroleh Informasi
KIP : Keterbukaan Informasi Publik Bisa Mendukung Stabilitas Sektor Kamtibmas
Itwasum Polri Lakukan Audit Kinerja Tahap 1 di Puslitbang Polri
Cara STIK Lemdiklat Polri Cetak Calon Pemimpin Polri yang Mumpuni
Tim DVI Polri Identifikasi Korban Kebakaran Ruko Mampang
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Pelaku Penusukan Wanita TKP Wologito Semarang Tertangkap Kurang dari 24 Jam, Satreskrim Polrestabes Semarang Lakukan Pendalaman
Ipda Rudi Hartono Menginspirasi Siswa untuk Berbuat Baik dan Menjaga Kamtibmas
Unit Lantas Polsek Kelapa Dua Lakukan Strong Point dan Edukasi Tertib Lalu Lintas
Polres Jepara Sosialisasikan Kembali Layanan Call Center 110 Hingga WhatsApp Siraju
Silaturrahmi Kapolres Tangsel Melalui Subuh Berjamaah di Masjid Jami Assalam Sentul Curug
Pengamanan Aksi Unjuk Rasa di Tangerang Selatan Dilakukan dengan Pendekatan Humanis
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor