[language-switcher]
Beranda  Berita

Polsek Kuala Cenaku Tetap Bagikan Masker Meski Kasus Covid-19 di Inhu Menurun

Kendati kasus Covid-19 di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), khsusnya di Kecamatan Kuala Cenaku terus menurun, namun Polres Inhu melalui Polsek Kuala Cenaku tetap bagikan masker pada masyarakat agar Protokol Kesehatan (Prokes) selalu dipatuhi.

Bagi masyarakat dan sosialisasi Prokes itu digelar diruas jalan raya Rengat-Tembilahan, tepatnya didepan Mapolsek Kuala Cenaku, Minggu 24 Oktober 2021, dari pagi hingga menjelang siang.
“Ratusan masyarakat telah dibagikan Polsek Kuala Cenaku pada masyarakat, ini bukti jika kita masih siaga terhadap wabah Covid-19,” kata Kapolres Inhu, AKBP Bachtiar Alponso S.I.K, M.Si melalui PS Paur Humas Polres Inhu Aipda Misran, Minggu siang.

Diungkapkan Misran, target pembagian masker itu adalah warga setempat yang melintas didepan Mapolsek Kuala Cenaku dan pengendara kendaraan bermotor lainnya.
Selain bagikan masker, Polsek Kuala Cenaku juga memberikan imbauan dan sosialisasi tentang Prokes.

“Jangan karena kasus Covid-19 di Kabupaten Inhu telah turun, bahkan sejak beberapa waktu belakangan tidak ada lagi penambahan kasus, lalu Prokes diabaikan,” ucap Misran.

Berkaca dari negara tetangga, lanjutnya, ketika kasus Covid-19 di negara itu turun, masyarakatnya tidak lagi mematuhi Prokes, tidak pakai masker, tidak menjaga jarak, berkerumun serta tidak lagi rajin mencuci tangan, alhasil datang gelombang Covid-19 kedua yang lebih parah.
“Kita tak ingin kejadian di negara tetangga juga dialami Indonesia, khsusnya Kabupaten Inhu,” pungkas Misran

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Praktek Uji Kompetensi Penyidik Laka Lantas, Inspektur: Terus Berlatih dan Jangan Berpuas Diri
Dewan Pers Apresiasi Kinerja Divhumas Polri yang Memudahkan Jurnalis Peroleh Informasi
KIP : Keterbukaan Informasi Publik Bisa Mendukung Stabilitas Sektor Kamtibmas
Itwasum Polri Lakukan Audit Kinerja Tahap 1 di Puslitbang Polri
Cara STIK Lemdiklat Polri Cetak Calon Pemimpin Polri yang Mumpuni
Tim DVI Polri Identifikasi Korban Kebakaran Ruko Mampang
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Operasi KRYD Polsek Balikpapan Selatan untuk Ciptakan Stabilitas Kamtibmas yang Aman dan Kondusif
Polisi Sahabat Anak :  Bhabinkamtibmas Kelurahan Kedung Lumbu Ajak Anak TK Bermain dan Belajar Bersama
Polsek Penukal Utara Gelar Patroli Ciptakan Kamtibmas
Bhabinkamtibmas Secara Rutin Sosialisasikan Kamtibmas Kepada Warga Desa Nura
Polsek Tepa Patroli Bangun Dialog dan Minta Partisipasi Warga Jaga Stabilitas Kamtibmas
Polsek Tanah Abang Gelar Patroli dan Pengaturan Lalu Lintas Ciptakan Kamtibmas Kondusif
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor