[language-switcher]
Beranda  Berita

Jelang Pergantian Tahun, Kapolda Kalbar Cek Pos Pengamanan Dan Gereja

Pontianak- Malam pergantian tahun kerap identik dengan berbagai macam perayaan yang mengundang kerumunan massa.

Untuk mengantisipasi pergerakan masyarakat dalam merayakan malam pergantian tahun 2021-2022 ini, Kapolda Kalbar Irjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro bersama Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Asep Safrudin serta Pju Polda Kalbar melaksanakan pengecekan pos pengamanan dan pos pelayanan tahun baru 2022 di wilayah hukum Polresta Pontianak kota, Sabtu(31/12).

Kapolda Kalbar Irjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro menjelaskan, kegiatan patroli pengecekan pos Pam pengamanan malam tahun baru ini tidak hanya dilaksanakan di Kalimantan Barat saja, tapi dilaksanakan juga oleh seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia mulai dari tinggkat Polda, Polres dan Polsek yang didukung oleh TNI, Pemerintah Daerah dan Organisasi Kepemudaan.

“Di seluruh Indonesia semua jajaran Kepolisian melaksanakan pengamanan natal dan tahun baru, dengan puncaknya yaitu malam tahun baru,” ucap Suryanbodo kepada awak media.

“Sasaran utamanya yaitu tempat-tempat keramaian, fasilitas umum serta tempat-tempat rawan lainya, kita tidak sendirian ada TNI sama Instansi lainnya juga,” lanjutnya.

Pada malam pergantian tahun 2022 ini, sebanyak 1.881 personil Polri di terjunkan untuk melaksankan pengamanan di tempat-tempat keramaian, fasilitas umum serta tempat-tempat rawan lainya.

Suryanbodo menghimbau kepada masyarakat agar selalu menejalankan protokol kesehatan dalam melakukan segala aktivitas sehari-hari, agar kita semua segera terbebas dari pandemi covid-19.

“Himbauan kepada masyarakat, tetap menjalankan prokes, kemudian melaksanakan kegiatan aktivitas rutin seperti biasa dengan tetap menjaga prokes,” ucapnya.

“Terakhir, saya ucapkan selamat tahun baru kepada masyarakat supaya semuanya dalam keadaan sehat semua keadaan lancar dan sebagainya di tahun 2022,” tutup Kapolda Kalbar Irjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Wujudkan Peningkatan Ketersediaan Pangan, Kapolri-Mentan Tantadangani MoU
Penurunan Kasus Judi Online di Indonesia Capai 404 Kasus di Tahun 2024
Polri Ajukan Pencabutan Paspor untuk Tersangka TPPO yang Bersembunyi di Jerman
Gangguan Kamtibmas Turun 132 Kasus pada 24 April 2024
Kementan Gandeng Polri Tingkatkan Ketahanan Pangan, Kapolri: Kita Wujudkan Swasembada Pangan
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhabinkamtibmas Polsek Batunadua Sambangi Masyarakat Ciptakan Kondusifitas Kamtibmas
Polsek Batunadua Gelar Patroli Pemukiman dan SPBU untuk Ciptakan Keamanan
Kapolsek Batunadua Jalin Silaturahmi dan Berikan Pesan Kamtibmas di Desa Labuhan Rasoki
Polisi Padangsidimpuan Amankan Pencuri Keset Masjid
Satlantas Polres Padangsidimpuan Gelar Operasi Kasat Mata Tekan Pelanggaran Lalu Lintas
Polisi Bekuk Pengedar Sabu di Janji Raja, Padangsidimpuan
Lihat Semua
WordPress Lightbox