[language-switcher]
Beranda  Berita

Satresnarkoba Polresta Palangka Raya Ringkus Dua Pria dan Amankan 11 Paket Diduga Sabu

Polresta Palangka Raya – Satuan Reserse Narkoba Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng, meringkus dua orang pria yang diduga kuat terkait dalam tindak pidana pengedaran narkotika di wilayahnya.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kasatresnarkoba, Kompol Asep Deni Kusmaya, S.H. saat ditemui pada ruang kerjanya di Markas Komando Polresta Palangka Raya, Jalan Tjilik Riwut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Jumat (14/1/2022) pagi.

Dirinya menyampaikan, penangkapan itu pun dilakukan oleh para personelnya terhadap dua orang tersangka yakni pria berinisial JT (54) dan RB (37) di kawasan Jalan Kalibata Blok C Gang Mandau, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah pada Hari Kamis (13/1/2022) pukul 06.00 WIB.

“Saat kedua tersangka tersebut diringkus, kami berhasil mengamankan barang bukti berupa 11 paket yang diduga narkotika jenis sabu dengan berat total 53,4 Gram dan benda pendukung lainnya,” ungkap Kasatresnarkoba kepada media.

Saat ini kedua tersangka bersama beberapa barang bukti tersebut telah diamankan petugas di Mapolresta Palangka Raya guna menjalani proses penyidikan dan pemeriksaan lebih lanjut oleh Satresnarkoba.

“Kami akan mengusut tuntas dan mengembangkan kasus ini, mengingat jumlah barang bukti yang berhasil ditemukan tergolong banyak sehingga berpotensi merupakan sindikat pengedar narkotika antar daerah,” tegas Kompol Asep.

Kedua pelaku itu pun terancam dikenakan Pasal 114 ayat (2) jo pasal 112 ayat (2) Jo. Pasal 132 ayat (1) Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan hukuman pidana maksimal 20 Tahun penjara. (pm)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Polri Kawal Pemudik Sepeda Motor: Zona Penyangga- Pelabuhan
Kapolri Ucapkan Selamat Jumat Agung : Jaga Toleransi dan Kuatkan Persatuan Kesatuan
Kasespim Lemdiklat Polri Pimpin Upacara Pembukaan Dikbangum Sespimma Angkatan Ke 71 Tahun 2024
Humas Polri Hadirkan Portal Humas, Mudahkan Akses Informasi dan Citizen Journalism
Buka Puasa Bersama Wartawan, Kadiv Humas Bicara Pentingnya Peran Media Kawal Agenda Nasional
4 Jenderal Polri Kompak Bareng Polwan dan Wartawan Sebar Kebaikan di Bulan Ramadan
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Jum’at Agung, Polsek Kedungjati, Polsek Wirosari dan Polsek Kradenan Gelar Pengamanan
Deddy Dores CS Hanya Butuh Satu Menit Untuk Mencuri Motor, Sudah Beraksi di 20 TKP di Palembang
Polres Simalungun Intensifkan Pengawasan SPBU Jelang Mudik Lebaran 1445 H untuk Hindari Kecurangan
Waspada Curanmor Ini Pesan Bhabinkamtibmas Desa Talang Batu Kota Prabumulih
Polsek RKT Amankan kegiatan Di Gereja Pantekosta Di Indonesia
Polsek RKT Amankan Peringatan Jumat Agung Di GPIN Desa Karya Mulya Prabumulih
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor