[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolda NTB Beri Arahan Satker dan Polres Untuk Menyamakan Persepsi

Nusatenggarabarat  – Kapolda NTB Irjen Pol Drs Djoko Poerwanto SIK memberi arahan untuk para Satuan Kerja (Satker) dan Polres/ta yang ada di Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat ( Polda NTB). Acara itu berlangsung di Ballroom Hotel Lombok Astoria (LA), Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa (18/1/2022).

Kapolda NTB Irjen Pol Djoko mengatakan, kegiatan itu untuk menyamakan persepsi tentang pelaksanaan tugas operasional dan pembinaan sehingga menjadi satu kesatuan yang utuh pada saat jajaran Polda NTB melaksanakan tugas kepolisian.

“Mari mengingat kembali tugas pokok fungsi masing masing baik fungsi pembinaan maupun pelayanan agar menjadi satu kesatuan yang utuh pada saat masing masing fungsi melaksanakan tugas kepolisian tersebut,” terangnya.

“terlebih lagi terdapat beberapa event yang harus dihadapi Polda NTB kedepan tentunya terkait dengan pelaksanaan pengamanan,” tambahannya.

Semua anggota Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat dan jajaran, ditekankan untuk peka terhadap segala situasi dan kondisi, agar Kamtibmas di NTB tercipta dengan maksimal.

“kita juga harus cepat dan tepat dalam melaksanakan antisipasi segala macam persoalan masyarakat baik gangguan kamtibmas, atau permasalahan lainnya yang terjadi ditengah masyarakat” ujarnya.

Diakhir kegiatan, satupersatu Kasatker dan Kapolres/ta jajaran Polda NTB, bergiliran menandatangani Pakta Integritas yang disediakan.

“kita menandatangani pakta integritas ini ada kaitannya dengan tugas dan fungsi kepolisian di Polda NTB dan jajaran, mempunyai 3 nilai yakni integritas, profesional, dan proporsional,” pungkasnya.

Acara itu dihadiri oleh Wakapolda NTB, Irwasda Polda NTB, semua PJU Polda NTB, Kapolres dan Kapolresta jajaran Polda NTB, serta beberapa perwakilan perwira menengah (Pamen) yang telah ditunjuk.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Buka Puasa Bersama Wartawan, Kadiv Humas Bicara Pentingnya Peran Media Kawal Agenda Nasional
4 Jenderal Polri Kompak Bareng Polwan dan Wartawan Sebar Kebaikan di Bulan Ramadan
Lima Tersangka Ditangkap, Bareskrim Bongkar Penipuan BBM Pertamax di SPBU
Sejak Januari 2024, Pori Ungkap 17 Kasus Penyimpangan BBM Oleh SPBU
Sidang Hari Kedua, Polri Siapkan 1.578 Personil di Gedung MK
Polri Siapkan 3 Jalur Alternatif Pantura Antisipasi Banjir Demak-Kudus
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Dialogis warga trawasan, polisi titip pesan Kamtibmas
Kanit Provos polsek Gudo titipkan pesan kamtibmas kepada pedagang SPBU desa Blimbing
Patroli Polsek Gudo sambang balai desa jalin silaturahmi
Polsek Ploso titipkan himbauan kamtibmas kepada karyawan spbu Bawangan Ploso cegah 3C
Dialogis dengan warga masyarakat Anggota Polsek Ploso sampaikan himbauan Kamtibmas
Pastikan Ketersediaan dan Keamanan BBM di Bulan Puasa Patroli Presisi Sat Samapta Polres Aceh Timur Cek ke Sejumlah SPBU
Lihat Semua
WordPress Lightbox

bandar slot gacor