[language-switcher]
Beranda  Berita

Peduli Warga Terdampak Covid-19, Polda Kaltim Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Ponpes dan Panti Asuhan

Balikpapan – Polda Kalimantan Timur (Kaltim) kembali melaksanakan kegiatan bakti sosial peduli masyarakat terdampak Covid-19 di Kota Balikpapan.

Kalli ini bantuan diberikan kepada Pesntren dan Panti Asuhan di Kota Balikpapan. Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs. Muktiono, S.H., M.H., mengatakan bantuan diberikan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat di tengah pandemi virus corona jenis baru atau Covid-19.

“Meskipun tidak begitu banyak, kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban saudara kita yang terdampak wabah Covid-19,” ucap Kapolda Kaltim.

Kegiatan bakti sosial ini oleh pejabat utama Polda Kaltim serta perwakilan dari Bhayangkari dan jajarannya di 8 Pondok Pesantren dan 2 Panti Asuhan.

Bantuan ratusan paket sembako tersebut diserahkan kepada Pondok Pesantren Al – Izzah, Pondok Modern Asy-syifa, Pondok Pesantren Al – Mujahidin, pondok Pesantren Ibnul Qoyyim, Yayasan pendidikan Islam Syaichona Cholil Balikpapan, Pondok Pesantren Hidayatullah, Pondok Pesantren Terpadu Al-Islami Nurul Anwar, Pondok Pesantren Putrid an Panti Asuhan Aisyah, dan Asrama Yatim dan Dhuafa.

Secara terpisah Kabid Humas Polda Kaltim kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., menyebutkan ratusan paket sembako yang diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan tersebut akan terus dilanjutkan sampai wabah Covid-19 mereda.

“Kegiatan ini akan terus berlanjut. Untuk saat ini sasaran kami adalah panti asuhan, dan juru parkir yang terdampak wabah Covid-19,” ujar Ade Yaya.

Dalam kesempatan ini, Polda Kaltim juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar bahu membahu melawan wabah Covid-19. Polda Kaltim juga tak lupa untuk mengajak warga menerapkan pola hidup bersih dan sehat agar terhindar dari penularan virus corona.

Humas Polda Kaltim

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri Ungkap Filosofi Wayang Kulit 'Tumurune Wiji Sejati' di HUT Bhayangkara ke-78
Kapolri Tekankan Pentingnya Sinergitas Demi Suksesnya Pilkada Serentak
Gelar Wayang Kulit dan Libatkan UMKM dalam Hari Bhayangkara ke-78, Polri Raih Dua Rekor MURI
Polri Sita Dokumen hingga Barbuk Elektronik di Kasus Kementerian ESDM
Polri Sebut Produksi Tembakau Sintetis di Malang untuk di Pasarkan di Pulau Jawa
Kunjungan Kerja Ketua Umum Bhayangkari ke Jayapura, Fokus pada Kesehatan dan Pendidikan
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polresta Ambon Turunkan Personil untuk Pengamanan Suporter Sepak Bola
Jaga Kondusifitas Kamtibmas Perairan Laut dan Pesisir,  Sat Polairud Polres Kotabaru Rutin Gelar Patroli
Jalin Silaturahmi dengan Masyarakat, Posek Bangsal Gelar Jumat Curhat
Gelar Jumat Curhat Rutin, Kapolsek Mojosari Ajak Warga Desa Menanggal Jaga Kondusifitas Lingkungan.
PANIT BINMAS SAMBANG DAN LAKSANAKAN KEGIATAN JUMAT CURHAT
Bhabinkamtibmas tampung saran dan masukan melalui Jumat Curhat
Lihat Semua
WordPress Lightbox