[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Metro Jakarta Selatan Berikan Trauma Healing kepada Anak yang Jadi Korban Pemerkosaan Ayah Kandung di Pesanggrahan

Jakarta-Polres Metro Jakarta Selatan memberikan trauma healing kepada anak yang menjadi korban pemerkosaan oleh H (43 tahun) yang merupakan ayah kandungnya di wilayah Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Polisi juga memberikan pendampingan dan perawatan.

“Tim terpadu akan memberikan pembimbingan dan perawatan terhadap korban, termasuk memberikan tempat perawatan untuk healing psikologis kepada korban,” kata Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Azis Andriansyah kepada wartawan, Jumat (25/6/2021).

Untuk diketahui, seorang pria berinisial H (43 tahun) di Jakarta Selatan tega memperkosa putri kandungnya sendiri. Pelaku telah melakukan aksi bejatnya itu sejak tahun 2017 yakni sejak anaknya masih berusia 9 tahun.

“Diawali 2017, sejak korban 9 tahun di Riau, mulai disetubuhi pelaku adalah ayah kandung sendiri atas nama H, 43 tahun,” kata Kapolres.

Polisi mengungkap kasus pemerkosaan tersebut bermula dari laporan masyarakat. Pelaku H merupakan seorang warga yang tinggal di Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Berdasarkan hasil penyelidikan, H dan anaknya sebelumnya pernah tinggal di Riau dan dalam kondisi keluarga yang tidak harmonis.

“Dari hasil penyelidikan, anak tersebut merupakan hidup di keluarga broken home dan awalnya tinggal di Riau,” ujarnya.

Pelaku saat ini sudah ditangkap dan dilakukan penahanan di Mapolres Metro Jakarta Selatan. H dijerat dengan Pasal 76 D juncto Pasal 81 No. 35 Tahun 2014 tentang perubahan UU RI No. 23 Tahun 2022 tentang perlindungan anak dengan ancaman 15 tahun penjara.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Program Pendidikan Siswa Qur’ani Cetak Polwan Berprestasi Dengan Keagamaan Kuat
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Fakta Seputar Operasi Puri Agung 2024 Polri
Divkum Polri Gelar Rakernis : Penguatan Fungsi Hukum untuk Polri Presisi
Sertifikasi Penyidik Laka Lantas Sangat Penting Untuk Profesional Petugas
Kabaharkam Polri Akan Pimpin Operasi Puri Agung Amankan WWF Ke-10
Polri Gelar Operasi Puri Agung 2024 Amankan WWF Ke-10 di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kabag SDM Polres Teluk Wondama Lepas Pemberangkatan 340 Casis Bintara dan Tamtama Ikuti Seleksi di Polda Papua Barat
Polres Blitar Giat Patroli Malam di Kabupaten Blitar, Berikan Pesan Kamtibmas pada Satpam
Ringankan Beban Warga Kurang Mampu, Polsek Susukan Jajaran Polres Banjarnegara Lakukan Gerakan Gaspol
Team Rajawali Satreskrim Polres Muara Enim berhasil meringkus pelaku pencurian handphone
Pak Bhabin Jalin Silaturahmi dan Sinergitas di Halal Bihalal Warga Karangbesuki
Bhabinkamtibmas Hadiri Giat Reakreditasi Puskesmas di Desa Jejawi
Lihat Semua
WordPress Lightbox