[language-switcher]
Beranda  Berita

Yahya Waloni Jadi Tersangka, Polri Minta Masyarakat Tak Gaduh

Jakarta – Bareskrim Polri terus berupaya dalam menindak perkara penistaan agama yang dilakukan oleh beberapa pihak melalui media sosial. Terbaru, ada Yahya Waloni yang turut ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penodaan agama Injil palsu.

Karo Penmas Divisi Humas Polri (Brigjen. Pol. Rusdi Hartono) dalam keterangan persnya meminta masyarakat untuk tetap tenang dan tidak gaduh menanggapi kasus penistaan agama tersebut.

Masyarakat diminta menyerahkan seluruh kepercayaannya kepada Polri untuk menuntaskan kasus tersebut.

“Pada kesempatan ini, Polri mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang, tidak gaduh, dan percayakan kepada kami, percayakan kepada Polri untuk dapat menuntaskan kasus ini secara transparan, profesional, dan akuntabel sesuai dengan perundang-undangan yang ada,” ujarnya.

Ia menyebut Yahya Waloni sampai saat ini masih dalam proses pemeriksaan oleh tim penyidik.

“Bila ada perkembangan, nanti akan disampaikan ke publik,” terangnya.

Sebagai informasi, sebelumnya Yahya Waloni ditangkap Dittipidsiber Bareskrim Polri pada Kamis (26/08/2021) pukul 17.00 WIB di kediamannya yang berlokasi di Perumahan Permata, klaster Dragon, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Penangkapan tersebut juga didasari atas laporan pada bulan April lalu dengan nomor LP/B/0287/IV/2021/BARESKRIM tanggal 27 April 2021.

Dalam hal ini, Yahya Waloni terancam Undang-Undang ITE Pasal 28 ayat 2 Jo Pasal 45A ayat 2 tentang penyebaran informasi yang menimbulkan kebencian berdasarkan SARA dan Pasal 156 huruf a KUHPidana tentang Penodaan Agama.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Sat Polairud Polres Tanjung Balai Sampaikan Pesan Kepada Nelayan Tidak Melibatkan Diri Pada Narkoba
Polres Tanjung Balai Laksanakan Pengamanan Pawai Wisuda Khatam Qur'an ke XX MTs.S Al Washliyah
Batalyon Wicaksana Laghawa Alumni Akpol 2002 Peduli Bencana
Sat Lantas Polres Tanjung Balai Laksanakan Pengawalan Pawai Tabligh Akbar Wisuda Khatam Qur'an ke XX MTs.S Al Washliyah
Antisipasi Kemacetan, Sat Lantas Polres Tanjung Balai Hadir di Jalan Pengaturan Arus Lalu Lintas
Kabid Humas: Satgas ODC-2024 Berhasil Menangkap Peni Pekei, Pimpinan KKB Dokoge-Paniai
Lihat Semua
WordPress Lightbox