[language-switcher]
Beranda  Berita

Sembari Pam Bandara Tjilik Riwut, Polresta Palangka Raya Dampingi Vaksinasi Covid-19

Polresta Palangka Raya – Sembari melakukan pengamanan (pam) pada Bandara Tjilik Riwut, Para Personel Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng pun juga turut mendampingi Vaksinasi Covid-19 di sana.

Vaksinasi tersebut pun dilakukan oleh para vaksinator dan tenaga kesehatan dari KKP di Sentra Vaksin Bandara Tjilik Riwut, Jalan Adonis Samad, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu (20/10/2021) yang dilakukan mulai pukul 07.00 WIB.

Iptu Sakuri selaku Perwira Pengendali (Padal) Pos Pengamanan menerangkan, pendampingan vaksinasi tersebut dilakukan sembari melakukan pengamanan pada kawasan Bandara Tjilik Riwut.

“Sembari melakukan pam Bandara Tjilik Riwut, pendampingan vaksinasi pun juga kami lakukan guna menjaga keamanan dan ketertibannya, sebagai bentuk tugas serta tanggungjawab yang telah diamanatkan,” tegasnya.

Vaksinasi itu sendiri lakukan kepada 22 orang calon penumpang keberangkatan pesawat penerbangan, yang digelar pada Sentra Vaksin pada Bandara Tjilik Riwut dan wajib untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes) yang berlaku.

“Bagi setiap orang yang berada di kawasan Bandara Tjilik Riwut wajib untuk mematuhi prokes terutama dalam hal penggunaan masker, yang juga dibarengi dengan menjaga kondisi keamanan dan ketertiban,” pungkas Sakuri. (pm)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum ke-10 di GWK
Persiapan Polri Amankan Opening Ceremony World Water Forum ke-10 di Bali
DPR Apresiasi Jenderal Sigit Atas Penghargaan Bagi Satrio 
Kegiatan Sterilisasi Polri Jelang Kedatangan Delegasi Hingga Tamu VVIP World Water Forum di Bali
Cek Venue Balinese Water Purification, Polri : Pastikan Pengamanan dan Rute
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
Kapolda Bali Dampingi Kapolri Cek Kesiapan Posko Satgas Gakkum Ops Puri Agung 2024
Cekcok Berakhir Pengoroyokan, Lima Anak Dibawah Umur Diamankan Polresta Banyumas
Gegana Polri Sterilisasi Kamar Hotel Delegasi WWF
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo S.I.K.,M.I.K., Pimpin Pengamanan Keberangkatan Calon Jamaah Haji
Antisipasi Gangguan Kamla, Satgas Polairud Tingkatkan Patroli Laut
Lihat Semua
WordPress Lightbox