[language-switcher]
Beranda  Berita

Aparat Kepolisian Bersama Warga Evakuasi Jasad Lansia di Kebun Rangke Desa Tarohan

MANADO, Humas Polda Sulut – Seorang lelaki berusia lanjut teridentifikasi bernama Stiben Binoto (68) ditemukan sudah tidak bernyawa di Kebun Rangke Desa Tarohan Kecamatan Beo Selatan Kabupaten Kepulauan Talaud.

Lelaki yang tinggal di Desa Tarohan, yang kesehariannya berprofesi sebagai petani ini, ditemukan pertama kali oleh anaknya sendiri, lelaki bernama Harice Binoto (35), pada Minggu pagi (7/11/2021) sekitar pukul 09.40 Wita.

Kapolsek Beo Ipda Johan Atang membenarkan peristiwa penemuan jasad tersebut. Menurutnya, saat itu anak korban berkunjung ke kebun untuk menjenguk korban yang sudah 1 minggu tidak ke rumah anak di Desa Bengel. Korban sendiri tinggal di Kebun Rangke Desa Tarohan.

“Saat berkunjung ke Kebun Rangke, anak korban mendapati korban dalam keadaan terlentang sudah meninggal dunia dan menimbulkan bau tak sedap,” ujar Ipda Johan.

Mendapati hal tersebut, lelaki Harice Binoto langsung melaporkan kejadian tersebut ke warga dan kepolisian setempat. Jasad korban selanjutnya dievakuasi oleh warga bersama aparat.

“Dimungkinkan korban meninggal dunia diakibatkan karena korban sudah tua dan ada penyakit bawaan,” ujar Kapolsek Ipda Johan Atang.

Pihak keluarga sudah menerima kematian korban dan menolak korban untuk dilakukan autopsi dengan menandatangani Berita Acara Penolakan autopsi.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Patroli Perintis Presisi Polres Simalungun Jamin Keamanan dan Kelancaran Lalu Lintas
Aiptu Rizal Ingatkan Warga Hutaimbaru: Waspada Curanmor dan Hoaks, Jaga Silaturahmi
Aipda J. Butarbutar Sambangi Warga Kelurahan Lembah Lubuk Manik, Jaga Kamtibmas dan Hindari 3C
Kebakaran Hanguskan 5 Bangunan di Jalan Imam Bonjol Padangsidimpuan, Kerugian Capai Rp750 Juta
Polsek Lebong Utara Laksanakan Pengamanan Ibadah di Gereja GKII Pasar Muara Aman
Ketegasan Kapolres Pagaralam untuk menjadikan objek wisata gunung dempo menjadi kawasan tertib berlalu lintas demi menciptakan nihilnya laka lantas
Lihat Semua
WordPress Lightbox