[language-switcher]
Beranda  Berita

Bripka Juminto dan Babinsa Ajak Masyarakat Muara Joloi II Terapkan Prokes

Polda Kalteng  – Polres Murung Raya – Berbagai cara yang dilakukan oleh Pospol Seribu Riam Polsek Sumber Barito jajaran Polres Murung Raya Polda Kalteng, bersama Babinsa untuk mencegah klaster Covid-19 dengan menyampaikan himbauan disiplin penerapan protokol kesehatan 3M saat beraktifitas diluar rumah bagi masyarakat, sebagai upaya pencegahan penyebaran covid-19 di Kab. Mura seperti yang dilakukan Pospol Seribu Riam.

 

Menanggapi masih ada pasien yang terpapar positif covid-19 Kec. Seribu Riam, Pospol Seribu Riam meningkatkan peran personel untuk melakukan himbauan disiplin protokol kesehatan bagi masyarakat yang beraktivitas di luar rumah di Desa Muara Joloi I, Sabtu (4/12/2021) pukul 12.30 WIB.

 

Melalui kesempatan ini, Ps. Kapospol Seribu Riam Bripka Juminto menghimbau warga Desa Muara Joloi agar mematuhi protokol kesehatan yakni 3M, Memakai masker saat beraktifitas di luar rumah, Menjaga jarak serta Mencuci tangan agar terhindar dari paparan covid-19.

 

“Kegiatan ini dilakukan selaras dengan perintah pimpinan dalam upaya mensosialisasikan himbauan pencegahan penularan Covid-19 yang masih mewabah dengan cara 3M yaitu Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak,” ujarnya.

 

Menurutnya, himbauan ini menjadi salah satu solusi yang baik dalam mencegah penyebaran virus Corona, terlebih khusus di Kab. Mura yang saat ini tengah mengalami peningkatan pasien terpapar covid-19.

 

“Masyarakat harus disiplin mematuhi protokol kesehatan, karena saat ini tidak bisa dipungkiri covid-19 ada disekitar kita, jadi mari kita saling menjaga untuk tetap mengikuti protokol kesehatan dalam menghadapi Covid-19, salah satunya seperti wajib menggunakan masker,” ucapnya. (van)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Rembang Menghadiri Grand Final Persentasi Finalis Business Idea Competition Tahun 2024 di SMA Negeri 1 Rembang
Polres Rembang Beri Arahan Dalmas  Raimas, Untuk Disiapkan Jaga Kamtibmas
Polsek Tebing Tinggi Laksanakan Pengamanan Gereja Dalam Ibadah Minggu
Dukung Pergelaran Musik Lokal, Polres Tebing Tinggi Beri Pengamanan Event Organizer Timeless Media Produksi
Bhabinkamtibmas Polres Tebing Tinggi Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas Dan Sosialisasi Operasi Katarak
Kanit Sabhara Polsek Tebing Tinggi Ipda Jonatan Tambun Mediasi Permasalahan Warga
Lihat Semua
WordPress Lightbox