[language-switcher]
Beranda  Berita

*Polres Ngawi Lakukan Pengamanan Kebaktian Rutin Umat Nasrani Di Gereja*

NGAWI, Pastikan situasi kondusif, Polres Ngawi melaksanakan rangkaian pengamanan dan penerapan protokol kesehatan pada Kebaktian Rutin Umat Nasrani di Gereja-gereja yang berada di wilayah Ngawi Kota, Minggu (16/1) pagi.

Kegiatan diawali dengan apel persiapan pengamanan Gereja yang dilaksanakan pada Pukul 05.30 WIB di halaman Polres Ngawi dipimpin Pamenwas Kompol Drs. I Wayan Murtika (Kabag Ren) didampingi Padal AKP Elang Prasetyo (Kasat Narkoba) dan diikuti 27 personil tersprin berdasarkan Surat perintah Kapolres Ngawi nomor : Sprin/85/I/PAM.3.3./2022 tanggal 14 Januari 2022 tentang pengamanan kegiatan Ibadah rutin umat Nasrani di wilayah Kabupaten Ngawi.

Giat pengamanan tersebut dilaksanakan di 5 lokasi di wilayah Ngawi Kota yaitu, Gereja Utusan Pantekosta Di Indonesia (GPDI) Jl. dr. Soetomo No. 19 Kelurahan Ketanggi, Kecamatan Ngawi, Gereja Bethel Indonesia (GBI) Jl. dr. Wahidin No. 25 Kelurahan Karangtengah, Kecamatan Ngawi, Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Jl. Diponegoro No. 40 Kelurahan Pelem Kecamatan Ngawi, Gereja Santo Yosef Jl. Jaksa Agung Suprapto No. 6 Ngawi, dan Gereja Panteskosta Pusat Surabaya (GPPS) Jl. Ronggolawe No. 18A Kelurahan Pelem, Kecamatan Ngawi.

Dikonfirmasi tentang giat pengaman tersebut, Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya menyebutkan, pengamanan ditempat tempat ibadah tersebut merupakan upaya Polres Ngawi dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif selama Kebaktian Rutin Umat Nasrani berlangsung.

“Sejauh ini, pengamanan di tempat tempat ibadah sudah cukup mumpuni, namun meski demikian kita tidak boleh lengah, oleh karena itu situasi kondusif di wilayah Ngawi harus tetap kita jaga,” ujar AKBP I Wayan Winaya.

Lebih lanjut AKBP I Wayan Winaya menambahkan, dengan mengawal pengamanan ditempat tempat ibadah tersebut dirinya berharap dapat memberikan rasa nyaman kepada jemaat yang sedang menjalankan Kebaktian Rutin Umat Nasrani tersebut.

Sementara itu, Kabag Ren Polres Ngawi Kompol Drs. I Wayan Murtika selaku Pamenwas kegiatan mengatakan, sebelum kegiatan dilaksanakan Sterilisasi dan penyisiran halaman dan dalam Gereja oleh personil Patyom Polres Ngawi.

Menurut Wayan Murtika, dalam giat tersebut, Jamaat diwajibkan mematuhi protokol kesehatan penanganan Covid-19 dengan cara sebelum masuk Gereja dilakukan pengecekan suhu tubuh menggunakan Termo Gun, mencuci tangan menggunakan sabun, dan Handsanitazer serta pemakaian masker.

“Selama kegiatan Ibadah peserta menjaga jarak aman kurang lebih 1 meter dan setelah kegiatan ibadah, para jamaah di arahkan untuk segera pulang dan tidak ada kegiatan lain,” tutup Wayan Murtika Kabag Ren Polres Ngawi.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Barsel Turunkan Personel Pengamanan Balap Katinting Open Race 2024
Satsamapta Polres Gunung Mas Rutin Patroli ke Objek Vital untuk Memelihara Keamanan
Polsek Manuhing Patroli Malam Hari, Pastikan Wilayah Hukunya Tetap Aman
Pastikan Wilayah Hukunya Tetap Aman, Polsek Tewah Patroli Malam Hari
Untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Polsek Sepang Tingkatkan Patroli Malam Hari
Polsek Kurun Tingkatkan Patroli Malam Hari untuk Ciptakan Kamtibmas Kondusif
Lihat Semua
WordPress Lightbox