[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolsekta Sintang Kota Monitoring Percepatan Vaksinasi di Terminal Sungai Durian

Kapolsek Sintang Kota Iptu Sutikno S.Sos, MAP, bersama anggota melaksanakan pengamanan dan monitoring pelaksanaan percepatan vaksinasi Covid-19, yang berlokasi di Terminal Sungai Durian Kelurahan Kapuas Kanan Hulu, kec. Sintang Kab. Sintang Senin (24/01/2021) Pagi Pukul 09.00 Wib.

Kegiatan vaksinasi yang bekerjasama dengan petugas vaksinator dari Urkes Polres Sintang tersebut merupakan gerakan percepatan vaksinasi dalam rangka menekan perkembangan Covid-19.

Adapun vaksinasi yang berlangsung di Terminal Sungai Durian Kelurahan Kapuas Kanan Hulu Sintang tersebut merupakan vaksinasi Sinovak dan Pfizer 1 dan 2, Vaksin bagi warga masyarakat umum dan Pelajar.

Kapolsek Sintang Kota Iptu Sutikno, S.Sos, MAP, mengatakan monitoring sekaligus pengamanan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Sintang Kota dilakukan guna mencegah timbulnya gangguan kamtibmas, sehingga dapat memberikan kenyamanan terhadap tenaga medis maupun peserta suntik vaksin Corona.

Di samping itu, Kapolsek menjelaskan pihaknya juga melakukan langkah pencegahan Covid-19 lainnya, seperti mengimbau masyarakat untuk menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkerumun dan mencuci tangan sebelum memasuki area vaksinasi.

“Selain memberikan rasa aman dan nyaman, kehadiran Polri juga dalam rangka memberikan motivasi dan semangat kepada calon penerima vaksin agar tidak perlu takut saat disuntik vaksin,” ujar Iptu Sutikno.

“Polri sepenuhnya siap mendukung program vaksinasi Covid-19 guna mewujudkan masyarakat yang sehat, ekonomi kuat dan semakin produktif,” pungkasnya.

Di sisi lain, Kapolres Sintang AKBP Ventie Bernard Musak, SIK. SH, MIK, menambahkan kegiatan pengamanan dan monitoring tersebut merupakan tugas wajib Polri dalam mengawal dan mensukseskan program vaksinasi pemerintah.

“Kita siap mengawal kebijakan Pemerintah dalam rangka mengatasi pandemi Covid-19”

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Polri Sebut Gangguan Kamtibmas dan Laka Lantas Menurun Saat May Day
Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
Lihat Semua

HUMAS POLDA

KAPOLSEK JATIREJO SILAHTURAHMI KE PONPES BIDAYATUL HIDAYAH SEKALIGUS MELAKUKAN RAKOR RENCANA PELAKSANAAN MUHIBUS SHOLAWAT PERNIKAHAN PENGURUS PONDOK
Cangkruk Bareng Warga, Unit Samapta Polsek Mojosari Himbau Warga Jaga Kondusifitas Wilayah Sekaligus Patroli Kamtibmas
SAMBANG DESA BINAAN PERKUAT SISKAMLING
SAMBANG DESA BINAAN PERKUAT SISKAMLING
COOLING SYSTEM BHABINKAMTIBMAS WUJUDKAN KAMTIBMAS KONDUSIF
Polsek Sooko Polres Mojokerto perkuat sinergitas dengan masyarakat lewat kegiatan dialogis
Polsek Bangsal, Patroli Rutin Beri Rasa Aman Masyarakat
Lihat Semua
WordPress Lightbox