[language-switcher]
Beranda  Berita

PEDULI PADA LANSIA POLSEK SAMARINDA SEBERANG SAMBANGI WARGANYA DAN SERAHKAN BANTUAN SECARA LANGSUNG

Polsek Samarinda Seberang melalui Babinkamtibmas merupakan personil kepolisian yang selalu dekat dengan warga masyarakat binaanya.

Bhabinkamtibmas ini bertugas menemui warga masyarakat, melakukan door to door system, melaksanakan problem solving dan memberikan pesan pesan kamtibmas terhadap warga masyarakat binaanya.

Menyikapi dengan hal tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Samarinda Seberang Aiptu Joko. S, SH yang menaungi kelurahan Sungai Keledang kecamatan Samarinda Seberang, melaksanakan sambang kamtibmas dan memberikan sembako bagi warga binaan khususnya yang tergolong lansia, Selasa (25/01/2022).

Pada saat pemberian sembako kepada warga masyarakat binaanya tersebut, Aiptu Joko. S, SH menyerahkan secara langsung kepada yang bersangkutan. Prioritas penerimaan bantuan berupa paket sembako tersebut adalah warga tergolong lansia, terang Joko.

Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Joko. S, SH juga menyampaikan pesan pesan kamtibmas agar warga masyarakat selalu berhati hati dan waspada terhadap gangguan kamtibmas diwilayahnya, serta warga masyarakat dimasa pandemi covid-19 ini agar selalu taat dalam menerapkan protokol kesehatan dengan mencuci tangan, memakai masker, serta menjaga jarak(3M), dan mengupayakan semaksimal mungkin untuk menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas, katanya.

“Menjaga kerukunan sesama warga dan antara umat beragama adalah merupakan kewajiban bagi setiap warga negara Indonesia. Untuk itu marilah kita semua bersatu dan bekerjasama dalam mewujudkan nya. Salah satu hal utama dalam mewujudkan kerukunan adalah tidak gegabah dalam menerima suatu berita, apapun itu, cek en ricek atau konfirmasi dan komunikasi sangat penting. Ingat, saat ini berita hoax sangat populer”, pangkas nya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Turun Langsung ke TKP Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Kakorlantas: Pemeriksaan Awal Tak Temukan Jejak Rem di Lokasi
Korlantas Polri Berduka Tragedi Kecelakaan Tergulingnya Bus Wisata di Subang
Polri Matangkan Kesiapan Pengamanan World Water Forum
Polri Siapkan Jalur yang Dilewati Tamu Negara Saat World Water Forum di Bali Agar Aman dan Lancar
Kesiapan Polri Dalam Pelaksanaan Tugas Pokok Operasi Puri Agung World Water Forum 2024 di Bali
Satgas Damai Cartenz berhasil tangkap Pelaku Pembunuhan Danramil Aradide
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhayangkara juara telah membuat nama baik Polri semakin disegani oleh masyarakat dengan diraihnya prestasi volly terbaik
Operasi malam dalam skala besar dilaksanakan khususnya di seputaran alun-alun utara demi menciptakan malam yang aman dan nyaman
Rutinitas Hari Libur, Sat Pam Obvit Polres Tanah Karo Patroli di Objek Wisata Sambangi Wisatawan
Polres Pagaralam kerahkan para personel dalam jumlah besar dengan tujuan meningkatkan keamanan pada malam hari
Bhabinkamtibmas Dolok Panribuan Berikan Sosialisasi Antinarkoba Melalui Kunjungan Rumah ke Rumah
Satuan Lantas Polres Tanah Karo Gatur Lalin Antisipasi Peningkatan Arus Wisatawan Akhir Pekan
Lihat Semua
WordPress Lightbox