[language-switcher]
Beranda  Berita

Akibat Hujan Deras, Bencana Longsor Terjang Rumah Warga di Dolok Merawan

Tebing Tinggi,

Derasnya hujan turun dari kemarin malam di Dolok Merawan mengakibatkan bencana tanah longsor yang menerjang rumah warga di Dusun VI Desa Dolok Merawan Kec.Dolok Merawan Kab.Serdang Bedagai, Kamis (10/2/2022).

Kapolsek Dolok Merawan Polres Tebing Tinggi AKP Asmon Bufitra SH MH membenarkan kejadian ini kepada wartawan melalui Kasi Humas AKP Agus Arianto bahwa sejak hujan deras turun dari hari Rabu malam (9/2) pukul 23.00 wib sampai Kamis pagi (10/2) berdampak bencana tanah longsor yang mengenai rumah warga Jerami Saragih (59).

 

Rumah batu permanen tersebut diterjang longsor tepat di bagian belakang rumah yang mengakibatkan kondisinya rusak berat.

Kapolsek yang diwakili Wakapolsek Dolok Merawan Ipda Budi Santoso langsung turun ke lokasi bencana didampingi Ps Kanit Intel Aiptu M. Sitorus, Ps Kanit Sabhara Aiptu E. Simatupang dan personel Polsek Dolok Merawan untuk membantu mengevakuasi barang barang milik korban bersama instansi terkait dan masyarakat setempat.

Selanjutnya petugas juga melakukan koordinasi dengan semua pihak terkait serta memberikan bantuan sembako kepada korban tanah longsor.

 

Sementara itu, Kasi Humas AKP Agus Arianto mengatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, ” kerugian ditaksir sekitar Rp 75 juta” tandasnya. -Humas Polres TTinggi

IMG 20220210 WA0053 1

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Jelang Idul Adha, Tim Satgas Pangan Polri Lakukan Monitoring di Sumsel
Polri Ungkap DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Jadi 1
SIM C1 Resmi Berlaku di Indonesia, Segini Biaya dan Persyaratan Pembuatannya
Penghapusan 2 DPO di Kasus Vina, Polri: Bukti Belum Cukup
Polri: Perpanjangan Usia Pensiun Menambah Pengabdian dan Memotivasi Bekerja Lebih Baik
Kadivhumas Polri Tegaskan Kepolisian dan Kejaksaan Agung Baik-Baik Saja
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhabinkamtibmas Kampung Yuwainda Ajak Warga Bersinergi Ciptakan Kamtibmas Kondusif
Balita Umur Dua Setengah Tahun Tenggelam Saat Bermain Di Kolam Ikan
Razia Polsek Kimaam Berhasil Amankan Ratusan Liter Sageru di Merauke
Kegiatan Restorative Justice Polsek Sosoh Buay Rayap Polres Oku Kasus Penganiayaan
Menkopolhukam dan Mendagri Tekankan Pentingnya Sinergitas Jelang Pilkada Papua 2024
Pembinaan Rohani Dan Mental Personel Polres Oku
Lihat Semua
WordPress Lightbox