[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Tapsel santuni 50 anak yatim sebagai wujud syukur

Tapanuli Selatan – Kepolisian Resort (Polres) Tapanuli Selatan (Tapsel) menyantuni sebanyak 50 orang anak yatim dilaksanakan di Masjid Almuqorrobin Bhayangkara Mapolres Tapsel di Jalan SM Raja, Kota Padang Sidempuan, Senin (14/2).

Penyantunan anak-anak yatim asal Tapsel ini bentuk rasa syukur, dimana Polres Tapsel salah satu dari sembilan Polres di Sumut menerima penghargaan tinggi terkait pelayanan publik dari Ombudsman RI.

“Atas penghargaan yang diterima itu kita pantas bersyukur kepada Allah SWT dengan bentuk menyantuni anak-anak yatim,” kata Kapolres Tapsel AKBP Roman Smarhadana Elhaj, SH, SIK, MH.

Selain santunan, seluruh yang hadir termasuk anggota Bhayangkara, Ketua Bhayangkari Cabang Tapsel Ny Pepin Roman Smarhadana Elhaj, wartawan, Pengurus PWI Tapsel dan Paluta juga mengadakan  pembacaan Yasin dan tahtim yang dipandu Al Ustadz Khoirunnas Pulungan.

Untuk mengambil hikmah dari acara yang berlangsung penuh khitmad dan penuh keakraban tersebut, Ustadz Muhajir Soleh Harahap memandu doa pada akhir acara sebelum shalat magrib bersama-sama.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Resmi Terapkan Smart City di Yogyakarta, Korlantas Polri Dukung Pelayanan Lalu Lintas Berbasis Teknologi
Polri Tangkap 1 DPO Kasus TPPO di Italia
Polri Tangkap 1 DPO Kasus TPPO di Italia
Bareskrim Musnahkan Barang Bukti Narkoba Clandestine Lab Bali
SSDM Polri gelar “He For She Award” Wujud Komitmen dan Dukungan Terhadap Perempuan di Lingkungan Polri
Polda Jabar Kerahkan Tim Hukum Hadapi Gugatan PS
Dankorbrimob Polri Resmikan Mako Pasukan Brimob II di Kutai Kartanegara
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Antisipasi Kejahatan Jalanan Ini Yang Dilakukan Personil Polsek Pemulutan
Polres Ogan Ilir kembali Adakan Bakti Sosial di Panti Sosial Lanjut Usia Harapan Kita
Resmi Terapkan Smart City di Yogyakarta, Korlantas Polri Dukung Pelayanan Lalu Lintas Berbasis Teknologi
Sambang Dialogis 3 Pilar, Bhabinkamtibmas Polsek Karanganyar Tekankan Hal ini
Penemuan Mayat Gantung Diri di Desa Bandar Agung, Polsek Pendopo Lakukan Penyelidikan
ANTUSIAS PERSONIL KORSABHARA DALAM MENGIKUTI KEMALA RUN 2024
Lihat Semua
WordPress Lightbox