[language-switcher]
Beranda  Berita

Jaga Kamtibmas Selama Ramadhan 1443 H, Polres Banggai Perketat Razia Kendaraan di Wilayah Perbatasan

Humas.polri.go.id, Polda Sulteng, Polres Banggai, Polsek Nuhon – Aparat Polsek Nuhon kembali memperketat razia dan pemeriksaan kendaraan di Jalan Trans Sulawesi, Kecamatan Nuhon guna mencegah masuk dan keluarnya barang-barang terlarang dan pelaku kejahatan.

Kapolsek Nuhon AKP Jolly R. Lengkong SH, mengungkapkan, selama bulan suci Ramadhan 1443 H/ 2022 M, pihaknya akan memperketat pemeriksaan pada setiap kendaraan yang masuk dan keluar dari wilayah Kabupaten Banggai.

“Razia kendaraan dilakukan guna mencegah terjadinya tindak kejahatan terutama selama bulan puasa,” ungkap Kapolsek kepada awak media, Minggu (3/4/2022).

Menurut mantan Kasat Lantas Polres Bangkep Polda Sulteng ini, sebagai wilayah perbatasan yang memiliki lalu lintas kendaraan sangat aktif penting melakukan razia di Jalan.

“Sasaran dari razia itu berupa senjata tajam, senjata api, narkoba, miras, bahan peledak, DPO dan barang-barang berbahaya lainnya. Kita juga memeriksa kelengkapan surat kendaraan dan identitas pengendara,” sebut AKP Jolly.

WhatsApp Image 2022 04 03 at 13.40.47

Perwira pangkat tiga balak ini berharap dengan ditingkatkannya KRYD dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mengantisipasi gangguan kamtibmas selama pelaksanaan ibadah puasa dan hari raya idul fitri nanti.

“Kami mengajak masyarakat agar bersama-sama menjaga toleransi dan kerukunan antar umat beragama serta selalu memelihara tali silaturahmi demi terciptanya Harkamtibmas yang kondusif,” tutup Kapolsek Nuhon.*Humas Polres Banggai

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Asisten Ahmad Dhani ingin Masuk Akpol, Polri: Tidak Dipungut Biaya, Gratis!
Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Mabes Polri Gelar Upacara Harlah Pancasila
Kapolri di Hari Pancasila: Pondasi dalam Wewujudkan Indonesia Emas
SIM Indonesia Resmi Diakui di Luar Negeri: Malaysia, Laos hingga Singapura
3.325 Calon Taruna-Taruni Akpol Ikut Seleksi, Masuk Tahap Uji Jasmani
Polri Tangkap Buronan Kelas Kakap Nomor Satu Thailand di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Asisten Ahmad Dhani ingin Masuk Akpol, Polri: Tidak Dipungut Biaya, Gratis!
Pengamanan Lailathul Itjima oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Kedungmaron Berlangsung Aman dan Lancar
Asisten Ahmad Dhani ingin Masuk Akpol, Polri: Tidak Dipungut Biaya, Gratis!
Wakapolres Subang Pimpin Upacara Bendera Dalam Rangka Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024
Wakapolres Madiun Pantau Pelaksanaan Tes Tulis Calon Warga PSHT Ranting Pilangkenceng
Asisten Ahmad Dhani ingin Masuk Akpol, Polri: Tidak Dipungut Biaya, Gratis!
Lihat Semua
WordPress Lightbox