[language-switcher]
Beranda  Berita

Menanamkan Disiplin Sejak Dini,Si Bontas Polres Batu Keliling Sekolah*

*Menanamkan Disiplin Sejak Dini,Si Bontas Polres Batu Keliling Sekolah*

 

Kami sosialisasikan tentang tata tertib dan tata krama berlalulintas kepada anak -anak agar sejak dini mereka bisa memahami dan membudayakan tentang patuh dan disiplin khususnya berlalulintas

BATU – Cara unik yang dilakukan oleh Satuan Lalulintas (Satlantas ) Polres Batu dalam menanamkan disiplin kepada masyarakat patut diacungi jempol.

Pasalnya rombongan personil Satlantas Polres Batu ini secara rutin mengunjungi sekolah – sekolah yang ada di Kota Batu untuk memberikan tambahan pengetahuan tentang peraturan dan tata krama berlalulintas.

Dengan membawa busana badut lucu yang diberi nama Si Bontas (Si Boneka Polantas), anggota Sat lantas Polres Batu memberikan materi Pendidikan lalulintas sambil menghibur anak – anak pelajar Sekolah Dasar.

Kasat Lantas Polres Batu, AKP Indah Citra Fitriani mengungkapkan dengan cara menghadirkan si Bontas, pihaknya berharap anak – anak dapat terhibur sehingga tujuan utama kegiatan sosialisasi bisa tertanam diingatan para pelajar ini hingga dewasa nanti.

“Kami sosialisasikan tentang tata tertib dan tata krama berlalulintas kepada anak -anak agar sejak dini mereka bisa memahami dan membudayakan tentang patuh dan disiplin khususnya berlalulintas,”ucap AKP Indah di SDN 1 Mojorejo Kota Batu,Jumat (3/6/22).

AKP Indah Citra Fitriani menambahkan kegiatan kunjung sekolah ini juga dalam rangka upaya Satlantas Polres Batu menciptakan (keamanan,ketertiban dan kelancaran berlalulintas (Kamseltibcarlantas).

“Dengan menamkan rasa disiplin sejak dini diharapkan kelak dapat menjadi kelompok masyarakat yang disiplin dalam segala hal termasuk berlalulintas,”tambah AKP Indah.

Pihaknya yakin bahwa kebiasaan akan membuat semua jadi mudah. Sehingga ketika dari usia anak – anak sudah dibiasakan disiplin dan bertata krama, maka kelak mereka tidak akan kesulitan untuk berlaku disiplin.

Selain memberikan materi pengenalan tentang tata tertib dan tata krama berlalulintas, Sat Lantas Polres Batu dengan Si Bontasnya ini juga membagikan masker kepada para pelajar.

“Meski pandemi Covid -19 di Kota Batu sudah melandai,kami menghimbau agar protokol kesehatan tetap kita laksanakan demi untuk menjaga Kesehatan kita masing – masing,” pungkas AKP Indah. (**19/hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Pospol Simpang 4 Kayu Lapis Berikan Pengaturan Lalu Lintas Acara Adat Nikah di Desa Gonis Tekam
Patroli Presisi Polres Sekadau Himbau Remaja Hindari Kenakalan dan Manfaatkan Waktu dengan Bijak
Siaga Karhutla, Polsek Permata Intan Cek Alat dan Kendaraan Penanganan Karhutla
Cegah Karhutla, Polsek Permata Intan Cek Alat dan Kendaraan Penanganan Karhutla
Polres Tanjung Balai Melaksanakan Pengamanan Dalam Tes CAT Calon PPS Menuju Pilkada
Sat Polairud Polres Tanjung Balai Sampaikan Pesan Kepada Nelayan Tidak Melibatkan Diri Pada Narkoba
Lihat Semua
WordPress Lightbox