[language-switcher]
Beranda  Berita

Jaga Keamanan dan Hikmatnya Ibadah Minggu Umat Nasrani, Polres Bulungan Siagakan Personel

PENGAMANAN : Tampak sejumlah personel di Polsek Tanjung Palas Barat yang siaga untuk memberikan pengamanan Ibadah Minggu umat Nasrani.

TANJUNG SELOR, Polres Bulungan – Menjaga keamanan dan hikmatnya pelaksanaan Ibadah Minggu umat Nasrani. Polres Bulungan kembali menyiagakan sejumlah personel di setiap Gereja yang ada di wilayah hukum (wilkum) Polres Bulungan. Salah satunya adalah di Gereja GKII Long Beluah, Kecamatan Tanjung Palas Barat.
Kapolres Bulungan AKBP Ronaldo Maradona T.P.P Siregar menyampaikan, pengamanan di tempat ibadah ini merupakan kegiatan rutin bagi personel di setiap Polsek yang ada. Mereka selain memberikan pengamanan sekaligus imbauan – imbauan tentang kamtibmas.
“Tujuannya agar situasi dan kondisi wilayah ini dapat terus kondusif. Itulah mengapa pengamanan dilakukan secara continue di lapangan guna mewujudkan hal tersebut,” ungkap Kapolres Bulungan kepada Tim Humas Polres Bulungan, Minggu (12/6/2022).

Lanjut disampaikannya, pengamanan yang dilaksanakan menurutnya untuk jumlah personel yang disiagakan itu menyesuaikan dari jumlah jemaat. Artinya, jika jemaat yang ada di dalam satu Gereja itu banyak. Maka, personel yang siaga bisa lebih dari 4 – 5 personel.”Ini sudah menjadi SOP di lapangan. Dengan tujuan agar pengamanan dapat berjalan secara maksimal. Jemaat dapat melaksanakan ibadah dengan nyaman. Atau tanpa merasa khawatir adanya gangguan – gangguan,” ujar Kapolres Bulungan.

Tak sampai di situ, tambahnya, upaya mengingatkan akan protokol kesehatan (prokes) tak henti-hentinya diutarakan. Sehingga pada jemaat sebelum masuk Gereja diminta untuk terlebih dahulu cuci tangan dan ukur suhu tubuh.
“Ini tujuannya untuk kepentingan bersama. Bahkan, marka pembatas antar jemaat pun ada,” sebutnya.
Terakhir, hingga akhir pelaksanaan Ibadah Minggu ini. Tampak semua berjalan dengan aman dan lancar. Jemaat satu persatu kembali ke rumahnya untuk melanjutkan aktivitasnya. (HmsResbul)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Demi Kelancaran Lalu Lintas, Polri dan Pemprov Bali Atur Pergerakan Kendaraan Barang
Gelar Simulasi Pengawalan VVIP, Dirgakkum Ingatkan Jajaran Bersikap Humanis dan Pahami Rute
Jelang WWF ke-10 di Bali, Kabaharkam Polri Serahkan Bantuan Kendaran dan Almatsus
Amankan WWF, Polisi Dibekali Kendaraan Hingga Perlengkapan
Polri Pastikan Kantong Parkir Tersedia di Pelaksanaan KTT WWF
Turun Langsung ke TKP Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Kakorlantas: Pemeriksaan Awal Tak Temukan Jejak Rem di Lokasi
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolsek Cepogo Edukasi Generasi Muda Melalui Kegiatan Polisi Sahabat Anak
Kapolresta Balikpapan Mengapresiasi Kinerja Seluruh Jajaran Polresta dalam Apel Jam Pimpinan
Kapolda Sulsel meletakkan batu pertama pembangunan rumah dinas Polres Pangkep
Kabag OPS Polresta Balikpapan Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Unras Mahasiswa HMI di Balikpapan
Edukasi Masyarakat, Polres Malang Gelar Lomba Reaksi Cepat Penanganan Kejahatan
LUWU- Bantuan terus mengalir untuk korban Banjir dan Longsor Luwu,kali ini datang dari KBPP Polri Palopo
Lihat Semua
WordPress Lightbox