[language-switcher]
Beranda  Berita

Satlantas Polresta Palangka Raya Jalin Nota Kesepakatan Bersama dengan SDN-7 Panarung dan TK Sinar Surya

Polresta Palangka Raya – Bersamaan dengan penyepakatan MOU bersama Dinas Pendidikan Kota Palangka Raya, Satlantas Polresta Palangka Raya, Polda Kalteng pun juga menjalin Nota Kesepakatan Bersama dengan beberapa sekolah di tingkat TK dan SD.

Kegiatan itu pun digelar pada SD Negeri 7 Panarung yang berada di kawasan Jalan Diponegoro, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, yang dihadiri secara langsung oleh Kasat Lantas, Kompo Feriza Winanda Lubis, S.I.K., Senin (25/7/2022) pukul 07.00 WIB.

Dalam kegiatan itu, Satlantas Polresta Palangka Raya pun menjalin Nota Kesepakatan Bersama dengan pihak SD Negeri 7 Panarung dan TK Sinar Surya Palangka Raya, yang dilakukan secara langsung bersama kedua kepala sekolah SD serta TK tersebut.

“Nota Kesepakatan Bersama yang terjalin dalam rangka menciptakan Program Pengembangan Kurikulum Keselamatan Berlalu Lintas dan Pengembangan Sekolah Aman Berkeselamatan, yang akan diawali mulai dari tingkat PAUD, TK, SD hingga SMP,” ungkap Kasat Lantas.

Berdasarkan Nota Kesepakatan Bersama tersebut, Kompol Feriza Winanda Lubis pun memaparkan sejumlah program yang akan dilaksanakan bersama pihak SDN-7 Panarung dan TK Sinar Raya Palangka Raya, yang ditujukan kepada para peserta didik di sana.

“Untuk SDN-7 Panarung akan dilaksanakan Program Pengembangan Kurikulum Keselamatan Berlalu Lintas, sedangkan kepada TK Sinar Surya yakni Polisi Sahabat Anak dan Keselamatan Berlalu Lintas pada Anak Usia Dini,” paparnya.

Pelaksanaan perjanjian kerja sama antara Polresta Palangka Raya dan kedua sekolah itu pun akan berjalan pada Tahun Pelajaran 2022/2023, yang akan dilakukan oleh Satuan Lalu Lintas.

“Semoga hal ini dapat mewujudkan terciptanya program pengembangan kurikulum keselamatan berlalu lintas dalam ruang lingkup pembinaan ketertiban dan kelancaran berlalu lintas, dari mulai anak usia dini yakni tingkat TK sampai dengan SMP di Kota Palangka Raya,” pungkas Feriza. (pm)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Jaringan Narkoba 'Hydra' Manfaatkan Stiker Jalanan untuk Transaksi
Polri Berupaya Buka Jalur Penghubung Padang-Bukittinggi 
Lab Narkoba Terbongkar di Bali : 3 WNA Ditangkap, Ganja Hidroponik dan Mephedrone Disita
Wadankorbrimob Pimpin Upacara Penutupan Latpraops dan Pemberangkatan Pasukan BKO Polda Papua
Demi Kelancaran Lalu Lintas, Polri dan Pemprov Bali Atur Pergerakan Kendaraan Barang
Gelar Simulasi Pengawalan VVIP, Dirgakkum Ingatkan Jajaran Bersikap Humanis dan Pahami Rute
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Pimpin Upacara di SMAN 1 Kendal, Kapolres Kendal Beri Pesan Untuk Siswa
Untuk Polda Jateng semakin baik melayani, Irjen Pol Ahmad Lutfhi mohon Doa dan Masukan Masyarakat
Bripka Yulianus Ciun Ingatkan Warga Untuk Waspada Terhadap Gangguan Kamtibmas
Upaya Polsek Kapuas Cegah Gangguan Kamtibmas Lewat Patroli Rutin
Ciptakan Lingkungan Aman, Polsek Jangkang Lakukan Patroli Dialogis
Cegah Kejahatan, Polsek Bonti Tingkatkan Patroli Dialogis Siang Hari
Lihat Semua
WordPress Lightbox