[language-switcher]
Beranda  Berita

Cegah Knalpot Brong, Bhabinkamtibmas Polsek Tlogowungu Patroli Sambangi Bengkel Sepeda Motor

Polresta Pati – Polda Jateng – Untuk menjadikan situasi kamtibmas dan suasana lingkungan yang nyaman tanpa kebisingan akibat suara knalpot brong dari kendaraan bermotor yang dapat meresahkan warga, Bhabinkamtibmas Polsek Tlogowungu Polresta Pati Aipda Faizal patroli sampaikan himbauan kepada para pemilik bengkel sepeda motor agar menggunakan knalpot yang sesuai standar. Kamis (04/01/2024).

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama melalui Kapolsek Tlogowungu Iptu Mujahid, sudah perintahkan anggota Bhabinkamtibmas untuk melakukan patroli melakukan binluh kepada pengusaha dan toko penjual knalpot menyampaikan secara langsung, himbauan kepada bengkel-bengkel kendaraan bermotor yang berada diwilayah Kecamatan Tlogowungu Kabupaten Pati.

“Seperti yang dilakukan Aipda Faizal, di pertokoan dan bengkel servis kendaraan bermotor yang ada di Wilayah Hukum Polsek Tlogowungu”, ucapnya.

Beberapa bengkel-bengkel dan toko-toko peralatan perlengkapan kendaraan bermotor penjual knalpot didatangi dan dihimbau untuk tidak menerima pesanan, terutama pembuatan atau pemasangan knalpot dengan suara brong yang dapat menimbulkan kebisingan dan keresahan warga menjelang Pemilu 2024.

“Dengan binluh melalui himbauan secara door to door yang dilakukan bhabinkamtibmas, diharapkan pengusaha maupun bengkel-bengkel pembuat knalpot dapat mengerti dan memahami, sehingga suasana kenyamanan lingkungan dapat dinikmati dengan tenang, nyaman dan tanpa adanya suara kebisingan”, Tutup Kapolsek Tlogowungu.

(Humas Resta Pati)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polwan Dokter Forensik Sumy Hastry Purwanti Naik Pangkat Brigjen
Kapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 31 Pati Polri
Gelar Doa Bersama Lintas Agama Sambut HUT ke-78 Bhayangkara, Kapolri: Semoga Tugas Polri Diberi Kelancaran
Polri Gelar Doa Bersama Lintas Agama Jelang HUT Bhayangkara ke-78, Kapolri: Kita Berdoa untuk Polri dan Indonesia Emas 2045
Peringati HUT Bhayangkara ke-78, Polri Bagikan Bansos kepada Masyarakat
Korlantas Serahkan SIM D Untuk Disabilitas di Hari Bhayangkara ke 78
Lihat Semua

HUMAS POLDA

AKP BENNY W Memimpin Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di Jembatan Manggar
Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan oleh AKP BENNY W Polsek Balikpapan Timur
SSDM Polri Gelar Bakti Sosial Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78 di Lahan Pusat Pembinaan SDM UNGGUL Polri
AKP Lesmono Pimpin Patroli Blue Light di Taman Tugu Dayak Manuntung
Peringati Hari Bhayangkara ke-78, Polsek Pantee Bidari Serahkan Bantuan Sembako ke Dayah dan Warga Kurang Mampu
Sambut HUT Bhayangkara Polres Tanjung Balai Ikuti Doa Bersama Menuju Polri Presisi Membangun Indonesia Emas
Lihat Semua
WordPress Lightbox