[language-switcher]
Beranda  Berita

Bhabinkamtibmas Desa Pajawanlor Hadiri Serah Terima Bantuan UMKM Program P2WKSS

Polres Kuningan Polda Jabar – Bhabinkamtibmas Desa Pajawanlor Polsek Ciawigebang Polres Kuningan Polda Jabar, Bripka Mulyadi, mewakili Kapolsek Ciawigebang, menghadiri acara Serah Terima Bantuan Peralatan Produksi bagi UMKM dalam Program Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS) di Taman BUMDES Desa Pajawanlor, Kecamatan Ciawigebang, Kabupaten Kuningan.

Acara yang dilaksanakan pada hari Jumat, 21 Juni 2024, dimulai pukul 08.00 WIB hingga selesai, dihadiri oleh berbagai pejabat daerah. Hadir dalam kegiatan tersebut Sekda Kabupaten Kuningan DR. H. Dian Rahmat Yanwar, M.Si., Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan Kabupaten Kuningan Trisman Supriatna, S.Pd., M.Pd., Camat Ciawigebang M. Solihin, S.Sos., M.Si., Kabid PPA Kabupaten Kuningan Ani Susriani, Tim Pokja PKK Kabupaten Kuningan Ela Dian Rahmat Yanwar, S.Sos., Danramil Ciawigebang diwakili oleh Babinsa Serda Hermawan, Kepala Desa Pajawanlor Maman Suratman, kader PKK Desa Pajawanlor, perangkat Desa Pajawanlor, serta pelaku usaha UMKM Desa Pajawanlor.

Acara dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari berbagai pihak, dan diakhiri dengan serah terima bantuan peralatan produksi bagi UMKM Desa Pajawanlor yang diserahkan langsung oleh Sekda Kabupaten Kuningan.

Bantuan yang diberikan berupa peralatan memasak dan gerobak untuk berjualan, bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengembangkan usaha UMKM di Desa Pajawanlor.

Kapolres Kuningan AKBP Willy Andrian, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Ciawigebang AKP Ayi Sujana, S.E., menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk mendukung perekonomian desa dan memperkuat peran wanita dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga di wilayah tersebut.

Polres Kuningan, Kuningan, Kapolres Kuningan, Polda Jabar

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Hari Bhayangkara ke-78 Diharapkan Jadi Momentum Lebih Maksimal Melayani Masyarakat
Hari Bhayangkara ke-78, Ketua Umum PHDI: Semoga Polri Semakin Dicintai Rakyat
HUT Bhayangkara, Ketua Komisi III DPR RI Harap Polri Jadi Pelindung dan Pengayom yang Adil
Menko Marves Ucapkan HUT ke-78 Bhayangkara : Polri Presisi Pilar Penting Menuju Indonesia Emas 2045
Polri Gelar Pesta Rakyat Hari Bhayangkara di Monas Besok, Ada Isyana, Ari Lasso, GIGI Hingga NDX AKA
Jaksa Agung: Hari Bhayangkara ke-78, Sinergisitas Penegakan Hukum Semakin Kuat
Lihat Semua

HUMAS POLDA

HUT Bhayangkara, Ketua Komisi III DPR RI Harap Polri Jadi Pelindung dan Pengayom yang Adil
Anggota Polsek cambai melaksanakan patroli kring dan beat di tempat ibadah dan objek wisata di wilayah hukum Polsek Cambai
Sinergitas TNI POLRI melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Karya Mulia  terus meningkatkan patroli dan sambangi warga
Aiptu Meikie Saptaria Ps. Kanit Bhabinkamtibmas Polres Prabumulih melaksanakan sambang dan memberikan himbauan tentang Kamtibmas
Bhabinkamtibmas Kelurahan Cambai ERIED CS S.H Melaksanakan sambang dan sosialisasi serta sebar maklumat untuk mengedukasi kepada warga
Bhabinkamtibmas Kelurahan Arimbi Jaya melaksanakan patroli Kamtibmas sekaligus memberikan himbauan kepada Warga
Lihat Semua
WordPress Lightbox