[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Banjarnegara Bedah Rumah Warga Sambut Hari Bhayangkara Ke-78

Banjarnegara – Polres Banjarnegara melakukan bakti sosial (baksos) bedah rumah tidak layak huni (Rutilahu) dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara Ke-78.

Pelaksanaan bedah rumah ini berlokasi di rumah ibu Tukini, Kelurahan Kutabanjarnegara RT 04 RW 04, Kabupaten Banjarnegara.

Peresmian bedah rumah dilakukan Selasa, (25/6/2024) oleh Kapolres Banjarnegara AKBP Erick Budi Santoso, SH, SIK, MH ditandai dengan pemotongan pita, selain itu juga penyerahan bansos kepada warga masyarakat.

Kapolres Banjarnegara AKBP Erick Budi Santoso, SH, SIK, MH mengatakan, kegiatan tersebut digelar dalam rangka menyambut dan memperingati Hari Bhayangkara ke-78, pada tanggal 1 Juli 2024 mendatang dengan tema “ Polri Presisi mendukung percepatan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia emas ”.

“Selamat kepada ibu Tukini dan terimalah persembahan rumah yang kami bedah dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78,” katanya saat menyampaikan sambutan pada peresmian bedah rumah.

Kegiatan ini, lanjut Kapolres, merupakan wujud rasa cinta kepada masyarakat, dimana Polri, khususnya Polres Banjarnegara juga terus meningkatkan pelayanan dan pengabdian demi terwujudnya tatanan kehidupan masyarakat yang aman, damai dan tentram.

“Kami berharap kegiatan ini dapat bermanfaat, kami mohon doa agar Polres Banjarnegara senantiasa mampu memberikan sumbangsih yang terbaik dan tentunya bermanfaat bagi masyarakat luas,” tandasnya.

Perlu diketahui, hadir dalam kegiatan peresmian bedah rumah; Ibu Ketua Cabang Bhayangkari Banjarnegara Ny. Dessy Erick beserta pengurus, Kepala Disparbud Kab. Banjarnegara Tursiman, S.Sos, Wakapolres Banjarnegara Kompol Purbo Adjar Waskito, S.I.K., M.H, PJU Polres Banjarnegara, Forkopimca Banjarnegara, Lurah Kutabanjarnegara dan para warga masyarakat penerima Bansos.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri Ungkap Filosofi Wayang Kulit 'Tumurune Wiji Sejati' di HUT Bhayangkara ke-78
Kapolri Tekankan Pentingnya Sinergitas Demi Suksesnya Pilkada Serentak
Gelar Wayang Kulit dan Libatkan UMKM dalam Hari Bhayangkara ke-78, Polri Raih Dua Rekor MURI
Polri Sita Dokumen hingga Barbuk Elektronik di Kasus Kementerian ESDM
Polri Sebut Produksi Tembakau Sintetis di Malang untuk di Pasarkan di Pulau Jawa
Kunjungan Kerja Ketua Umum Bhayangkari ke Jayapura, Fokus pada Kesehatan dan Pendidikan
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Satpolairud Polres Batang Gelar Patroli Siang Hari
JUMAT CURHAT, KESEMPATAN MASYARAKAT EVALUASI POLRI
Polsek Sarang & Koramil , Pam Hajatan Pernikahan Konser Orkes AMELIA
Strategi Pencegahan Kejahatan, Blue Light Patrol Polsek Rembang Kota Intensif Monitoring Wilayah
Mengurangi Potensi Kejahatan & Kecelakaan Air, Anggota Polsek Kragan Himbau Pengunjung Serta Pengelola Obyek Wisata Pantai Balongan
Sambang Tatap Muka Dengan Warga Binaan, Sarana Anggota Polsek Sale Jaga Situasi Kamtibmas
Lihat Semua
WordPress Lightbox