[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Batu Bara Perintahkan Personil-Nya Gencarkan Patroli Malam Guna Mengantisipasi Gangguan Kamtibmas

Polres Batubara dari satuan Sat Samapta, Sat Reskrim, Satlantas, Sat Intelkam dan Polsek Jajaran melakukan patroli Malam hari dan Kegiatan Patroli antisipasi Begal, Balap Liar, Tawuran, Curas, Curat, Genk Motor, dan kejahatan lainnya serta pemantauan Kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) dan situasi Kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) di Wilayah Hukum Polres Batubara, Sabtu Malam (28/06/2024) sekira pukul 22.30 WIB.

Kapolres Batubara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb SH,S.I.K melalui Kabag Ops’ Polres Batubara Kompol Maritaken Surbakti SH,M.Kn mengatakan :”Kegiatan ini sebagai upaya antisipasi gangguan Kamtibmas curat, curas, curanmor (3C), balap liar, Tawuran Gank Motor dan kejahatan konvensional serta Kamseltibcarlantas, yang bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman dengan kehadiran polri di tengah-tengah masyarakat,” ujarnya.

Masih dilanjut Maritaken :”Personel gabungan melaksanakan BLP (Blue Light Patrol) dan pantau arus lalu lintas di titik rawan di daerah kabupaten batubara dan Secara umum situasi Kamseltibcarlantas di Wilayah Kabupaten batubara terpantau aman terkendali, Kamtibmas aman kondusif dan tidak ditemukan kejadian menonjol,” ucapnya.

Kabag Ops’ juga menghimbau :”Jika warga masyarakat mengetahui atau menemukan aktifitas orang yang menjurus ke arah negatif, segera menghubungi pihak berwajib untuk segera ditindak lanjuti atau nomor siaga 110, Kami akan melakukan tindakan tegas kepada pelaku tindak kriminal,” pungkasnya.

Adapun rute kegiatan patroli dilakukan antara lain :”Jalinsum Medan – Kisaran, Singapure land, RSUD Kab Batubara – Simpang Dolok – Kelurahan Tanjung Tiram Kecamatan Tanjung Tiram Kab Batubara”.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Presiden Jokowi Apresiasi Kinerja Polri Menjaga Stabilitas dan Keamanan Negara
Divisi Humas Polri Gelar Khataman Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke-78
HUT Bhayangkara ke-78, Kadiv Propam Polri Ingin Polisi Tegas, Humanis dan Merakyat
Kasespim Polri Irjen Chryshnanda Terima 2 Rekor Muri di HUT Bhayangkara Ke-78
HUT Bhayangkara Ke-78, KADIN Apresiasi Kinerja Polri
Polri: Presiden Jokowi Akan Jadi Inspektur Upacara HUT ke-78 Bhayangkara di Monas
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Peringati Hari Bhayangkara ke-78, Kapolres Malang : Transformasi Adaptif Tingkatkan Pelayanan Masyarakat
Kapolres Sumenep Ajak Personil Olahraga Bersama dan Jalan Sehat, Sampaikan Terima Kasih Atas Lancarnya Rangkaian HUT Bhayangkara ke-78 Tahun 2024
Bhabinkamtibmas Polsek Medan Kota Aipda R. Suhartoyo melaksanakan kegiatan sambang warga di Jl. Saudara
GOR Joyoboyo Hingga SPBU Menjadi Sasaran Patroli Harkamtibmas Polsek Mojoroto
Wujud perhatian, Polres Bontang laksanakan Upacara Wisuda Purna Bakti Personil Polres Bontang yang memasuki masa pensiun
Inilah Kejutan TNI di Hari Bhayangkara ke-78 di Polsek Pesantren
Lihat Semua
WordPress Lightbox