[language-switcher]
Beranda  Berita

Pasca Upacara, Polres SBT Lanjut Gelar Syukuran Bhayangkara Ke-78

Sekda SBT Dra. Mirna Derlen, hadiri Upacara Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, di Halaman apel Polres SBT, Senin (1/7/2024). Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres SBT, AKBP Agus Joko Nugroho, S.H., S.I.K, usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan acara syukuran di halaman kantor Polres SBT.

Dalam sambutannya Ibu Sekda menyampaikan apresiasi kepada Kapolres SBT beserta jajaran dan seluruh stakeholders yang selama ini telah mendukung kinerja Pemkab SBT. “Semoga korps Bhayangkara Polri semakin profesional, kamtibmas semakin kondusif, semakin produktif serta selalu berada di garis depan dalam mengayomi masyarakat,” tuturnya.

Sekda mengatakan Polri adalah mitra Pemerintah dan merupakan ujung tombak dalam memberikan pelayanan keamanan dan ketertiban masyarakat, sehingga dapat tercipta situasi yang kondusif, aman, dan damai. “Polri bukan hanya milik Polri semata, namun milik kita semua,” ucapnya.

Sementara itu, Kapolres SBT mengungkapkan peringatan Hari Bhayangkara ke-78 ini mengusung tema Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas“, Inklusif artinya kita semua mempunyai tanggung jawab bersama,” sebutnya.

Ia berharap di usia ke-78 tahun ini, kehadiran polisi bisa memberikan manfaat dan menjadi lebih baik dalam menjalankan tugas. “nanti kita akan melaksanakan Pilkada Serentak, untuk itu saya mengajak kita semua untuk bekerja sama menjaga SBT aman dan nyaman selama Pilkada berlangsung,” pungkasnya.

WhatsApp Image 2024 07 01 at 11.53.00

Nampak hadir Kepala Kejaksaan Negeri Seram  Bagian Timur Eddy Samra Limong SH. MH, Kepala Pengadilan Dataran Hunimoa SBT Mahdys Syam, SH., Wakapolres Seram Bagian Timur Kompol M. Musaat S.Hi., Danramil 1502-06 Bula Lettu Inf. M. Jen Anjarang, Danpos AL Bula Letda Laut KH Usman.,Danki Senapan A Yonif 731 Kabaresi Lettu Inf. S. R. Lubis, Danki Brimob Kompi 3 Batalyon B Pelopor Bula Iptu Anggi U. Manulang, Kepala BRI Cabang Bula D. Paul, Kepala Pertamina Bula Septian Hadi Saputra, Pimpinan PT. Citic Energi Limitid, Pimpinan PT. Karlez, Para PJU Polres SBT, serta Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan Tokoh Adat. (5080)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Masih Selidik Laporan Pimpinan KPK Terhadap Dewas KPK
Polisi Sita Berbagai Ratusan Senjata Ilegal di Rumah Anggota DPRD Lampung Tengah
Kapolri Ajak Perkuat Toleransi dalam Merayakan Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah
Polri Bongkar Sindikat Judi Online dan Pornografi Jaringan Taiwan
Sepatu Koyak Antar Ayat Suci Jadi Anggota Polri
Korpolairud Raih 12 Medali Emas di Kejuaraan Karate Piala Presiden 2024
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Kalangbret Lakukan Pengamanan Rutinan Malam Selasa Pahing Majelis Rotib dan Sholawat
Patroli blue light Personil Polsek Tulungagung Kota Berikan Himbauan Kambtimas Pada Satpam
Dialogis di Pasar, Patoli Polsek Kalangbret Berikan Himbauan Kambtibmas Pada Pedagang
Mencegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Ngunut Melakukan Patroli Stasioner di SPBU
Kapolres Dampingi Tim Penilaian Lomba 3 Pilar Tingkat Nasional di Desa Kendalbulur Tulungagung
Bripka Dasrianto Bhabinkamtibmas Desa Karang menyampaikan himbauan dan pemasangan spanduk Himbauan larangan Pembakaran hutan dan lahah
Lihat Semua
WordPress Lightbox