[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Berau Musnahkan Ribuan Botol Minuman Beralkohol

Polres Berau – Selain pemusnaham narkoba, Polres Berau juga menggelar pemusnahan barang bukti minuman beralkohol (minol) di Lapangan Pemuda Tanjung Redeb. Selain peserta upacara Hari Bhayangkara ke-78, kegiatan ini juga disaksikan langsung oleh masyarakat yang ada di lokasi.

Ribuan botol minol yang merupakan hasil tangkapan Unit Tipiter Satreskrim Polres Berau dimusnahkan dalam acara tersebut.

Kapolres Berau, AKBP Steyven Jonly Manopo, bersama Forkopimda, memimpin pemusnahan ribuan botol minol. Adapun tersangka adalah AAB, 54 tahun, warga Kecamatan Sambaliung.

“Barang bukti yang diamankan berupa 1.611 dus minuman beralkohol dengan total 23.795 botol minol berbagai jenis dan merk,” bebernya.

Jika dirupiahkan, barang bukti yang disita mencapai Rp800 juta.

“Ini adalah langkah tegas kami dalam menindak segala bentuk pelanggaran hukum, terutama yang merugikan masyarakat,” tambah Kapolres.

Tersangka AAB dijerat dengan UU Perlindungan Konsumen dan UU Perdagangan, dengan ancaman pidana penjara hingga 5 tahun.

“Pemusnahan ini adalah bukti nyata keseriusan kami dalam memberantas peredaran minuman beralkohol ilegal di wilayah Berau,” ujar Kapolres.

Humas Polres Berau

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Sita Dokumen hingga Barbuk Elektronik di Kasus Kementerian ESDM
Polri Sebut Produksi Tembakau Sintetis di Malang untuk di Pasarkan di Pulau Jawa
Kunjungan Kerja Ketua Umum Bhayangkari ke Jayapura, Fokus pada Kesehatan dan Pendidikan
Polri Akan Gelar Wayang Kulit Lakon "Tumurune Wiji Sejati" Nanti Malam
Setukpa Lemdiklat Polri Terima Kunjungan Kehormatan Dari Badan Kerja Sama Internasional Jepang
Polri Ungkap Dugaan Korupsi PJUTS di Kementerian ESDM, Negara Rugi Rp 64 Miliar
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Ini Penampakan Eks Manajer Fuji yang Ditahan atas Dugaan Penggelapan Dana Rp 1,3 Miliar
Sat Lantas Polres Oku Lakukan Penindakkan Kendaraan Over Load Over Dimension ( Odol )
Polsek Penukal Abab Gelar Patroli dan Razia, Tingkatkan Keamanan dan Ciptakan Kamtibmas Kondusif
Satuan Samapta Polres Pali Gelar Patroli Perintis Presisi, Jaga Keamanan Dan Kamtibmas Kab. PALI
Sat Binmas Polres PALI Gelar Jum'at Curhat di Desa Betung, Dengarkan Keluhan Warga dan Berikan Himbauan Kamtibmas
Polsek Penukal Abab Gelar Jum'at Curhat di Desa Purun, Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada
Lihat Semua
WordPress Lightbox