[language-switcher]
Beranda  Berita

Polri Lakukan Bersih-bersih Usai Pesta Rakyat di Monas

Jakarta. Anggota kepolisian, event organizer (EO), dan petugas kebersihan bergotong-royong membersihkan sisa-sisa sampang di Lapangan Silang Monas usai Pesta Rakyat dalam rangka HUT Bhayangkara ke-78. Acara tersebut selesai diselenggarakan dan mulai dibersihkan sekitar pukul 22.30 WIB.

Karo Renmin Bareskrim Polri Brigjen. Pol. Yudhi Sulistyanto Wahid bahkan ikut turut serta dalam bersih-bersih tersebut. Sekitar 200 orang membersihkan lokasi sebagai bentuk tanggung jawab atas penyelenggaraan itu.

Bersih-bersih pun masih dilakukan hingga pagi ini untuk memastikan Lapangan Silang Monas Bersih dan steril seperti semula. Dengan kondisi bersih saat ini, masyarakat dapat menikmati rekreasi ke Monas tetap dengan nyaman.

Pesta rakyat ini dihadiri sekitar ratusan ribu masyarakat yang menyambut meriah rangkaian Hari Bhayangkara ke-78. Seluruh rangkaian acara berjalan aman dan lancar.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko menyampaikan, rangkaian acara ini dapat berjalan kondusif karena sinergitas antarstakeholder yang sangat baik.

“Sekali lagi kami atas nama Polri mengucapkan terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang menghadiri acara pesta rakyat,” ungkap Karopenmas, Selasa (2/7/24).

Diketahui, berbagai penampilan, mulai dari upacara dan syukuran; parade dan defile; hingga ditutup dengan penampilan para artis dan band mengundang antusiasme masyarakat. Hal ini menunjukkan semakin dekatnya Polri dengan masyarakat.

Sejumlah UMKM juga turut memeriahkan rangkaian acara dengan menjajakan berbagai produk. Semua itu dinikmati tanpa dipungut biaya apapun.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Ungkap Dugaan Korupsi PJUTS di Kementerian ESDM, Negara Rugi Rp 64 Miliar
Bareskrim Polri Geledah Kementerian ESDM Terkait Dugaan Korupsi Proyek PJUTS 2020
Polisi Periksa 16 Saksi Kasus Kebakaran di Karo
Antisipasi Lab Narkoba, Polri Imbau PLN Awasi Rumah Kecil dengan Daya Listrik Besar
Penghargaan untuk Kapusdokkes Polri atas Dedikasi Kedokteran Gigi Militer
Polri Masih Buru Pelaku Besar Kasus TPPO
Polri Masih Buru Pelaku Besar Kasus TPPO
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Patroli Malam Personel Polsek Medan Baru Pantau Situasi Kamtibmas
Jelang Suran Agung, Polres Blitar Kota Undang Perwakilan Perguruan Silat Untuk Jaga Kondusifitas
Bhabinkamtibmas Polsek Medan Baru Aiptu FRH. Simanjuntak Ingatkan Warganya Selalu Pasang Kunci Tambahan Pada Kendaraan Sepeda Motor
Bhabinkamtibmas Polsek Medan Baru Aiptu Irwan Silitonga Imbau Warganya Tidak Terlibat Peredaran Maupun Pengguna Narkoba
Sat Lantas Polres Simalungun Gelar Blue Light Patrol, Antisipasi Kejahatan Jalanan dan Tekan Angka Kecelakaan
Patroli Dialogis Polsek Perdagangan: Cipta Kondisi Aman di Wilayah Hukum Perdagangan
Lihat Semua
WordPress Lightbox