[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolri: Dukungan Semua Pihak Mengobarkan Semangat Pengabdian kepada Masyarakat

Jakarta – Pada perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan yang luar biasa dari berbagai elemen masyarakat. Menurut Kapolri, antusiasme dan dukungan dari semua pihak mengobarkan semangat pengabdian Polri kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

Kapolri menjelaskan, dukungan yang diberikan oleh seluruh elemen masyarakat tidak hanya menjadi sumber semangat, tetapi juga memotivasi Polri untuk terus melanjutkan pengabdian terbaik. Ia mengungkapkan komitmen Polri untuk terus menjadi institusi yang tegas, humanis, dan dekat dengan rakyat.

“Antusiasme dan dukungan seluruh masyarakat mengobarkan semangat juang insan Bhayangkara untuk terus melanjutkan pengabdian terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara serta mewujudkan Polri yang tegas, humanis, dan merakyat,” tutur Kapolri dalam akun instagramnya, Rabu (3/7/2024),

Kapolri juga berharap bahwa perayaan HUT Bhayangkara ke-78 ini dapat semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa. Hal ini dianggap penting dalam upaya mencapai Visi Indonesia Emas yang dicita-citakan bersama.

“Semoga perayaan HUT Bhayangkara ke-78 semakin merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa demi meraih Visi Indonesia Emas yang kita cita-citakan bersama,” tutur Kapolri.

Kapolri menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas kehadiran Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden RI Maruf Amin, istri mantan Presiden Ri Abdurahman Wahid, Hj. Sinta Nuriyah Wahid, mantan Wapres Muhammad Jusuf Kalla beserta istrinya.

Lalu kepada para pimpinan lembaga negara, para Duta Besar Negara Sahabat, para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Panglima TNI dan para Kepala Staf beserta Ibu, anggota DPR dan DPD RI, Kompolnas, senior Polri, mitra kerja, tokoh agama, ormas, OKP, buruh, NGO, aktivis, mahasiswa, jajaran TNI-Polri dan ASN,

“Serta seluruh tamu undangan dan elemen masyarakat yang turut menyemarakkan HUT Bhayangkara ke-78,” ucap Kapolri.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Gelar Wayang Kulit dan Libatkan UMKM dalam Hari Bhayangkara ke-78, Polri Raih Dua Rekor MURI
Polri Sita Dokumen hingga Barbuk Elektronik di Kasus Kementerian ESDM
Polri Sebut Produksi Tembakau Sintetis di Malang untuk di Pasarkan di Pulau Jawa
Kunjungan Kerja Ketua Umum Bhayangkari ke Jayapura, Fokus pada Kesehatan dan Pendidikan
Polri Akan Gelar Wayang Kulit Lakon "Tumurune Wiji Sejati" Nanti Malam
Setukpa Lemdiklat Polri Terima Kunjungan Kehormatan Dari Badan Kerja Sama Internasional Jepang
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolres Bersama PJU Polres Boyolali Ajak Latja Taruna/i Akpol, Berolahraga di Hash Selo
Jalin Silaturahmi Dengan Tokoh Masyarakat, Plh Kapolsek Muara Kuang Sambangi Tokoh Masyarakat
Bersama Forkopimda, Wakapolres Ketapang Nobar Pagelaran Wayang Kulit Yang Diadakan Mabes Polri Melalui Youtube
Gelar Jumat Curhat dan Pembacaan Yasin Serta Doa Bersama, Ini Harapan Kapolsek Rantau Alai
Sebanyak 150 Personel Polres Ketapang Ikuti Tes Psikologi Dari SDM Polda Kalbar
Kapolsek Medan Barat dan Personilnya dampingi Forkopimda laksanakan penertiban pedagang di jalanan Pulo Brayan Kota Medan Barat
Lihat Semua
WordPress Lightbox