[language-switcher]
Beranda  Berita

Gelar Wayang Kulit dan Libatkan UMKM dalam Hari Bhayangkara ke-78, Polri Raih Dua Rekor MURI

JAKARTA – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) raih dua rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) secara berbarengan, Jumat (5/7/2024) malam. Pencapaian yang didapat, lantaran Polri menggelar wayang kulit dengan peragaan Wayang Nusantara terbanyak dan Perayaan HUT ke-78 Bhayangkara dengan melibatkan 6.000 UMKM.

Perwakilan dari MURI yakni Senior Manager MURI, Awang Rahardjo memberikan piagam penghargaan rekor Muri Pagelaran Wayang Nusantara terbanyak kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan piagam penghargaan rekor Muri yang melibatkan UMKM terbanyak kepada Kabareskrim Komjen Wahyu Widada.

Ketua Panitia Pagelaran Wayang Kulit, yakni Karowatpres SSDM Polri Brigjen Pol Anwar mengatakan, yang membuat beda pagelaran wayang dari tahun-tahun sebelumnya yakni, selain menampilkan pagelaran wayang kulit juga menggelar peragaan Wayang Nusantara.

“Ada 10 jenis wayang ada Wayang Golek, Wayang Purwa wayang Palembang sehingga kita dapat penghargaan MURI,” kata Brigjen Anwar sebelum pagelaran wayang.

Selain itu, dalam Hari Bhayangkara ke-78, sambung Brigjen Anwar, Polri juga ingin memajukan dan menumbuhkan ekonomi masyarakat dengan mengundang 6.000 UMKM.

“Seperti biasa bahwa dalam rangka peringati Hari Bhayangkara untuk menumbuhkan ekonomi masyarakat, kita udang 6.000 UMKM dan yang hadir 11.000 UMKM,” ungkapnya.

Dalam pagelaran wayang kulit Kapolri dan seluruh pejabat utama (PJU) Mabes Polri dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menggunakan Surjan yang merupakan baju adat dari Jawa Tengah khususnya Yogyakarta. Tampak hadir Ketua Mahkamah Agung Muhammad Syarifuddin dan perwakilan kementerian/lembaga lainnya.

Selain itu Pagelaran Wayang Kulit dalam memeriahkan HUT ke-78 Bhayangkara, Polri juga mengundang seluruh lapisan masyarakat. Ribuan masyarakat berbondong-bondong untuk hadir menonton wayang.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Masih Selidik Laporan Pimpinan KPK Terhadap Dewas KPK
Polisi Sita Berbagai Ratusan Senjata Ilegal di Rumah Anggota DPRD Lampung Tengah
Kapolri Ajak Perkuat Toleransi dalam Merayakan Tahun Baru Islam 1446 Hijriyah
Polri Bongkar Sindikat Judi Online dan Pornografi Jaringan Taiwan
Sepatu Koyak Antar Ayat Suci Jadi Anggota Polri
Korpolairud Raih 12 Medali Emas di Kejuaraan Karate Piala Presiden 2024
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bripka Dasrianto Bhabinkamtibmas Desa Karang menyampaikan himbauan dan pemasangan spanduk Himbauan larangan Pembakaran hutan dan lahah
Bhabinkamtibmas Kel. Prabumulih Barat laksanakan sambang dengan warga memberikan himbauan kamtibmas kepada warga binaan
Sinergitas TNI POLRI melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Karya Muliaterus meningkatkan sambang dan sosialisasi kepada warga binaan
Bhabinkamtibmas Desa Pangkul Jaya Kec. Cambai  AIPTU YAMAN  S.H , melaksanakan giat himbauan Kamtibmas kepada warga desa binaanya
Bhabinkamtibmas Kel. Cambai Bripka Eried Cs S.H Melaksanakan sambang dan sosialisasi serta sebar maklumat karhutla
Bhabinkamtibmas Kel. Gunung Ibul Timur Bripka Bashirun Hakkin melaksanakan himbauan Kamtibmas kepada warga
Lihat Semua
WordPress Lightbox