[language-switcher]
Beranda  Berita

Kenali Dampak Penggunaan Narkoba Personel KP XVIII – 2001 Berikan Edukasi Kepada Masyarakat Bantaran Sungai Barito

Humas.polri.go.id – Ditpolairud – Personel Kapal Polisi XVIII – 2001 Ditpolairud Polda Kalteng berikan imbauan bahaya narkoba dan bagikan masker kepada masyarakat bantaran sungai Barito, Senin (17/01/2022).

Narkoba adalah zat atau obat baik yang bersifat alamiah, sintetis, maupun semi sintetis yang menimbulkan efek penurunan kesadaran, halusinasi, serta daya rangsang.

Obat-obatan tersebut dapat menimbulkan kecanduan jika pemakaiannya berlebihan, Pemanfaatan dari zat-zat itu adalah sebagai obat penghilang nyeri serta memberikan ketenangan, Penyalahgunaannya bisa terkena sanksi hukum.

Kami memberikan edukasi tentang bahaya akan dampak dari narkoba dan cara agar terhindar dari penyalahgunaan obat terlarang tersebut karena hal ini sangat penting kami sampaikan faktor pergaulan dan lingkungan merupakan salah satu penyebab masyarakat terjerumus dalam masalah tersebut.

Dirpolairud Polda Kalteng Kombes Pol. Edward Indharmawan Eka Candra, S.I.K., M.H saat dikonfirmasi melalui Komandan KP XVIII-2001 Bripka Aris Pujianto S.H mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang apa itu narkoba dan memberikan tips agar terhindar dari obat terlarang tersebut.

Aris juga menambahkan dalam kegiatan ini kami juga memberikan imbauan dan bagikan masker kepada masyarakat bantaran sungai Barito agar terhindar dari virus covid – 19 dan Kami berharap juga kepada masyarakat agar dapat Menjaga diri untuk tidak mencoba apalagi menyalah gunakan obat terlarang tersebut. (Ajn)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Jelang WWF ke-10, Kabaharkam Polri Pimpin Rakor
Korlantas Polri: Pelat Khusus ZZ Tidak Kekebalan Aturan Ganjil-Genap di Jakarta
Polri Siapkan 10 Satgas Amankan World Water Forum Ke-10 di Bali
Polri Turunkan 5.791 Personel Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolsek Pasar Kliwon Kunjungi Habib Novel Alydrus Guna Samakan Persepsi Visi dan Pelihara Kamtibmas Jelang Pilkada 2024
Polres Blitar Gelar Jumat Berkah di Masjid Baiturrahman Kecamatan Binangun
Jum'at Curhat Bersama Jamaah, Kapolsek Kwanyar: Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada
Jajaran Polres Boyolali Gelar Patroli Kamtibmas Ciptakan Rasa Aman Jelang Pilkada
Teladani Perjuangan Kartini, Kapolres Kobar Bersama Polwan Gelar Bansos di Kecamatan Pangkalan Banteng
Aipda Hari Saputro Sambang Desa, Jalin Silaturahmi dengan Warga Binaan
Lihat Semua
WordPress Lightbox