[language-switcher]
Beranda  Berita

Silaturahmi ke Guru Danau, Kapolda Kalsel : Peran Tokoh Agama Penting dalam Penanganan Covid-19

[post-views]

Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. mengunjungi Tokoh Agama KH Asmuni (Guru Danau) di kediamannya Kecamatan Danau Panggang, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Rabu (20/2/2020) pukul 13.00 Wita.

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut, Kapolda didampingi oleh Ketua DPRD Kalsel, Danrem 101/Antasari, Direktur Intelkam Polda Kalsel, Koorspripim Polda Kalsel, Kapolres HSU, Pejabat Utama Polres HSU dan Dandim 1001/Amt-Blg.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. meminta dukungan dan doa restu dari KH Asmuni agar dalam menjalankan tugas, tanggung jawab dan amanahnya dengan baik serta dapat memberikan kontribusi besar bagi masyarakat khususnya warga Provinsi Kalimantan Selatan sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat.

Ia pun menyampaikan ucapan terima kasih karena kedatangannya sudah disambut dan diterima dengan baik sekaligus mengucapkan terimakasih atas dukungan serta doa restunya kepada Tokoh Agama yang ada di Kalimantan Selatan khususnya Kabupaten HSU.

“Saya selaku Kapolda Kalsel akan menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya agar dapat memberikan manfaat besar untuk warga Bumi Lambung Mangkurat.” tutup Kapolda.

Kapolda pun berharap peran serta Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat serta seluruh stakeholder lainnya untuk bersama-sama menyatukan suara dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Mengingat kondisi masyarakat Kalimantan Selatan yang sosiologis agamisnya sangat kuat, sehingga peranan Ulama atau Tokoh Agama sangat dominan di tengah masyarakat saat Covid-19 ini.

Sementara itu KH Asmuni atau yang lebih dikenal Guru Danau yang merupakan salah satu ulama kharismatik di Kabupaten HSU, Kalsel dan juga mengelola 3 buah pondok pesantren, yaitu Pesantren “Darul Aman” di Pajukungan, Babirik, Amuntai, Pondok Pesantren “Hidayatus Shibyan” di Danau Panggang dan Pondok Pesantren “Raudhah”di Jaro Tanjung Tabalong menyampaikan kepada Kapolda Kalsel bahwa beliau akan selalu mendukung dan bersinergi dengan Polda Kalsel untuk membendung paham radikalisme ataupun paham yang bertentangan dengan norma-norma dan kaidah Agama Islam untuk menjaga umatnya agar selalu hidup rukun dan damai di Bumi Lambung Mangkurat dan secara luas untuk menjaga keutuhan NKRI.

Selain itu beliau juga akan selalu mengingatkan kepada seluruh warga masyarakat Kalimantan Selatan khususnya Kabupaten HSU untuk bersama-sama bersatu melawan penyebaran Virus Corona (Covid-19) dengan memetuhi Kebijakan Pemerintah seperti rajin membasuh tangan, wajib memakai masker, physical distancing, serta tidak melakukan mudik guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116
Polri Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Ke-116
Polri Amankan Opening Ceremony WWF Ke-10 di Bali Hari Ini
Polri Amankan Opening Ceremony WWF Ke-10 di Bali Hari Ini
Peduli Korban Bencana, Polri Gelar Yasinan Trauma Healing di Bukittinggi
Peduli Korban Bencana, Polri Gelar Yasinan Trauma Healing di Bukittinggi
Hibur Anak-Anak di Sungai Jambu, SSDM Polri Berikan Pelayanan Trauma Healing
Hibur Anak-Anak di Sungai Jambu, SSDM Polri Berikan Pelayanan Trauma Healing
Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum ke-10 di GWK
Polri Siap Amankan Welcoming Dinner Delegasi World Water Forum ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Peringati Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024, Polres Malinau Gelar Upacara Bendera
Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Polsek Babulu Laksanakan Patroli Dialogis
Polsek Babulu Laksanakan Patroli Dialogis
Irjen Pol Ahmad Luthfi; 3 Pilar mewakili Negara harus menarik Penampilannya, Tutur kata dan Sikap perilaku
Trabas Kamtibmas merupakan cermin Soliditas Polri dan Masyarakat juga sarana Bakti sosial dan Harkamtibmas
Rembug Warga, Kapolres Metro Depok Kunjungi Warga RW 11 Leuwinanggung Tapos Depok
Lihat Semua
WordPress Lightbox