[language-switcher]
Beranda  Berita

Aipda Wempi Sampaikan Pesan Kamtibmas Sembari Ngopi Bersama Warga

BALIKPAPAN, Beginilah cara yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Balikpapan Utara, Aiptu Wempi Antariksa agar lebih dekat dengan masyarakat binaannya.

Aiptu Wempi Antariksa, Bhabinkamtibmas yang bertugas di Kelurahan Graha Indah, Balikpapan Utara ini rutin melaksanakan sambang kamtibmas dengan warga binaannya.

Kegiatan sambang ini tak hanya dilakukan saat pagi atau siang hari, melainkan dilakukan saat malam hari. Seperti yang dilakukannya pada Senin (15/11/2022) malam.

Wempi sapaan akrab Bhabinkamtibmas Graha Indah Ini, melaksanakan sambang dengan warga yang ada di Perum Graha Indah RT 01, Kelurahan Graha Indah, Balikpapan Utara.

Bertempat dirumah salah satu warga yang diketahui bernama Wahib ini, Wempi bertemu dengan sejumlah warga RT 01 Graha Indah yang sedang berkumpul di rumah Wahib.

Tak menyia-nyiakan waktu berkumpul dengan warga binaannya, Wempi menyampaikan beberapa pesan kamtibmas kepada Wahib dan warga lainnya.

“Salah satu pesan kamtibmas yang kami sampaikan yakni mengajak warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban dan waspada pelaku kejahatan di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing,” ungkap Kapolsek Balikpapan Utara AKP Eko Budiyatno melalui Bhabinkamtibmas Graha Indah Aiptu Wempi Antariksa.

Menurutnya, salah satu cara untuk menjaga lingkungan agar tetap aman yakni dengan mengaktifkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) pada lingkungan RT masing-masing.

Sambil menikmati secangkir kopi yang disuguhkan kepadanya, Wempi juga mengingatkan warganya tentang musibah kebakaran yang akhir-akhir ini kerap terjadi di Kota Balikpapan.

“Jangan lupa matikan kompor dan peralatan listrik lainnya saat sudah tidak digunakan atau saat meninggalkan rumah dalam keadaan kosong,” imbuh Wempi.

Tak hanya himbauan kamtibmas, Wempi juga mengajak warganya untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) terutama memakai masker saat beraktifitas sehari-hari.

“Mengingat pandemi Covid-19 masih tinggi dan Balikpapan masih zona merah mari sama-sama patuhi prokes untuk kesehatan serta keselamatan diri dan keluarga,” pungkasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Satgas Damai Cartenz berhasil tangkap Pelaku Pembunuhan Danramil Aradide
Jelang WWF ke-10 di Bali, Fadil Imran Siapkan Strategi Khusus Pengamanan Akses Masuk Pelabuhan
Polri Pastikan Keamanan Akses Masuk ke Bali Jelang World Water Forum
Tiba di Pulau Dewata, Kabaharkam Polri disambut Langsung oleh Kapolda Bali
Masyarakat Bali Mendukung Sepenuhnya World Water Forum ke-10
Puslitbang Polri Gelar Seminar Hasil Penelitian Strategi Pengembangan SDM Polisi Siber untuk Mewujudkan Polri 4.0
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Satreskrim Polres Pagaralam berhasil amankan pelaku tersangka membawa 100 tabung Gas Elpiji 3 KG tanpa adanya surat izin
Kabag Ops Polres Pagaralam memimpin Jalannya Eksekusi Tanah dengan mengedepankan musyawarah dan berakhir kondusif
Ratusan Anggota Klub Motor 'Terpanggil' Ikut Patroli Bersama Kapolda Sumsel Jaga Kamtibmas dikota Palembang
Patut diacungi jempol, Duta lalu lintas Polres Pagaralam berhasil meraih prestasi terbaik di lingkup Polda Sumsel
Bhayangkara muda yang patut diapresiasi telah memberikan nama baik khususnya pada turnamen bola Volly
Mendengar aduan dari masyarakat polres Pagaralam bergerak cepat didalam melakukan pengamanan khususnya dimalam hari
Lihat Semua
WordPress Lightbox