[language-switcher]
Beranda  Berita

Mengenal SABTU, Program Baru yang Diluncurkan Polres Mempawah untuk Pedagang

Kapolres Mempawah, AKBP Fauzan Sukmawansyah, terjun langsung pada Program SABTU di Pasar Sebukit Rama.

Apakah SABTU itu?
————————————————-

Mempawah
– Kebersihan lingkungan menjadi tanggung jawab bersama.

Nah untuk menggugah kesadaran masyarakat, aksi gotong royong bersih-bersih lingkungan terus digalakkan di Kabupaten Mempawah.

Seperti yang dilakukan Polres Mempawah bersama Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Tenaga Kerja (Disperindagnaker) Mempawah, beserta sejumlah komunitas, Sabtu (19/11/2022) pagi.

Giat bersih-bersih yang diberi nama SABTU (Sapu Bersihkan Tempat Usaha) ini menyasar Pasar Tradisional Sebukit Rama Mempawah yang memang tinggi aktivitas masyarakat, terutama saat pagi hari.

Dalam aksi ini, Kapolres Mempawah AKBP Fauzan Sukmawansyah bersama Wakapolres Kompol Rully Robinson Polii, dan para pejabat utama Polres, serta Kepala Disperindagnaker Johana Sari Margiani ikut turun langsung.

Mereka membaur bersama Ketua Pasar Sebukit Rama Ade Jamaludin, para Kapolsek, para personel Polres, para anggota Komunitas Motor Mempawah (SELIOR, WBTC, Ninja Comunity, dan TRACOM), serta Komunitas Satu Priok Mempawah.

Ikut juga berpartisipasi Ketua Cabang Bhayangkari Mempawah beserta para pengurus, dan para Siswa Diktuk Bintara Polri yang sedang tugas magang di Polres Mempawah.

Kegiatan yang dipandu MC kondang Kabupaten Mempawah, Yoso Miharjo atau akrab disapa Gatot Plastik ini, turut disemarakkan dengan pembagian doorprize menarik jelang akhir kegiatan.

Kapolres Fauzan mengatakan kegiatan bersih lingkungan yang diberi nama SABTU ini dilaksanakan pihaknya bersama para komunitas dan Disperindagnaker untuk mengajak dan mengedukasi para pedagang.

“Melalui kegiatan ini, kita ingin menumbuhkan kesadaran para pedagang di Pasar Sebukit Rama agar terbiasa hidup bersih dengan tidak membuang sampah sembarangan dan selalu menjaga kebersihan dilingkungan tempat usahanya,” tegasnya.

Ia pun berharap adanya kerjasama yang baik antara pihak pasar, pedagang dan instansi terkait agar pelaksanaan kegiatan Sapu Bersih Tempat Usaha ini dapat terus dilakukan para pedagang di sekitar lingkungan usahanya.

“Jadi jangan berhenti sampai di sini. Karena kami disini hanya bertugas mengajak dan mengedukasi. Nah untuk selanjutnya, menjadi tugas para pedagang untuk dapat menciptakan lingkungan pasar yang bersih dan sehat,” ucapnya.

Karena dengan lingkungan pasar atau tempat usaha yang bersih, imbuh Fauzan, masyarakat dapat semakin betah untuk berkunjung dan berbelanja berbagai kebutuhan pokok sehari-hari.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Gelar Ramp Check di Jawa Barat, Kakorlantas: Kami Ingin Membangun Bus Pariwisata yang Berkeselamatan
Kapolri Gelar Kenaikan Pangkat 17 Pati-Pamen Polri
Irjen Dedi Raih Rekor MURI Perwira Tinggi Polri Penulis Buku Terbanyak
Bedah Buku As SDM Pol, Meritokrasi Jabatan Fungsional di Lingkungan Polri guna Mewujudkan SDM Unggul Mendapat Apresiasi Tinggi Para Pembicara
Kapolri Hadiri Pelantikan PP GP Ansor 2024-2029
Caleg Terpilih DPRK Aceh Tamiang Gunakan Uang Sabu untuk Kampanye, Bareskrim Buru Satu Pelaku ke Malaysia
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bupati Klaten sepakati Irjen Pol Ahmad Luthfi; Tiga Pilar jadi Suri tauladan di Masyarakat
Kunjungi Warga Binaan Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Kamtibmas
Ciptakan Situasi Kondusif Menjelang Pilkada, Kapolres Singkawang Lakukan Silahturahmi Kepada Perwakilan Tokoh Masyarakat
Kunjungi Warga Binaan Bhabinkamtibmas Berikan Himbauan Kamtibmas
Bhabinkamtibmas laksanakan sambang dan Patroli Kamtibmas di Kel. Bukit Merdeka dan sampaikan Pesan Kamtibmas
JAKARTA - Irjen Dedi Raih Rekor MURI Perwira Tinggi Polri Penulis Buku Terbanyak.
Lihat Semua
WordPress Lightbox