[language-switcher]
Beranda  Berita

Mewakili Kapolsek, Kanit Binmas Hadiri Musrenbang Di Desa Nanga Sejirak

Kanit Binmas Polsek Ketungau Hilir Polres Sintang Polda Kalimantan Barat Brikpa A.Syaiful Rohim menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan Desa Anggaran Tahun 2024 dengan Tema Mewujudkan Pembangunan yang Lestari melalui Peningkatan Stabilitas Ekonomi, Daya Saing Manusia dan Kualitas Infrastuktur serta Tata Kelola Pemerintah yang baik menuju Masyarakat Sintang yang Damai dan Sejahtera, yang diselenggarakan di Balai Desa Nanga Sejirak Kecamatan Ketungau Hilir.

Kehadiran Kanit Binmas Bripka A.Syaiful Rohim di Musrenbang Desa Nanga Sejirak adalah salah satu bentuk kegiatan Polri yang selalu hadir di tengah tengah masyarakat guna bersama sama menjaga dan memelihara situasi kamtibmas di desa.

Meskipun diwakili, Kapolsek berpesan kepada semua peserta Musrenbang melalui Kanit Binmas Bripka A Sayiful Rohim agar dalam mengajukan pembangunan di desa utamakan Item yang sangat di butuhkan oleh masyarakat.

“Kapolsek berpesan agar dalam mengajukan pembangunan Tahun 2024 dapat memberikan manfaat yang tepat guna untuk kepentingan peningkatan kesejahteraan masyarakat”. ucap Bripka Syaiful Rohim.

Kemudian dalam pelaksanaan pembangunan kita harus sama sama memberikan pengawasan untuk menghindari terjadinya penyelewengan.

Hadir dalam Musrenbang diantaranya Kepala Desa Nanga Sejirak, Perwakilan Camat yang sekaligus membuka kegiatan, Ketua BPD, Kanit Binmas Polsek Ketungau Hilir, Babinsa Koramil 03 Ketungau Hilir, Pendamping Desa Lokal, serta tamu undangan lainnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

PP Persis Apresiasi Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Korban Begal
Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polsek Reban Gelar Patroli Siang, Ciptakan Keamanan dan Kondusifitas Wilaya
PP Persis Apresiasi Kapolri Beri Penghargaan Casis Bintara Korban Begal
Antisipasi Peristiwa Kejadian Subang, Ditlantas Polda Banten Laksanakan Pengawasan Bus Pariwisata di Wilayah Banten
Anggota Polsek Kandat Giat Pam Pengajian di Desa Ngreco
Menghadapi Situasi Kontijensi Bencana Alam, Kapolda Banten Pimpin Apel Pengecekan Personel dan Peralatan SAR
Ditresnarkoba Polda Banten Ungkap Kasus Pelaku Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika
Lihat Semua
WordPress Lightbox