[language-switcher]
Beranda  Berita

Pangdam dan Kapolda Nekat Menerobos Banjir di Titik Jebolnya Tanggul Sungai Citarum

BEKASI – Pangdam Jaya Mayjen TNI Dudung Abdurachman dan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengecek langsung salah satu titik banjir terparah di Kabupaten Bekasi akibat tanggul Sungai Citarum jebol. Keduanya nekat menerobos banjir sedengkul kaki orang dewasa.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, Pangdam dan Kapolda ingin melihat langsung lokasi banjir tersebut. Selain mengevakuasi warga, keduanya datang memberikan bantuan. “TNI-Polri berupaya semaksimal mungkin membantu warga apa saja yang dibutuhkan di sana,” kata Yusri dalam keteranganya, Minggu (21/2/2021).

Menurut dia, puluhan perahu karet dari Kodam, Polda, Tim SAR diterjunkan untuk mengevakuasi warga. Pihaknya ingin memastikan warga yang terkena dampak mudah dievakuasi ke tempat yang lebih aman dan nyaman. “Kami juga mendorong pemerintah daerah setempat unntuk melakukan penanganan banjir terutama memperbaiki tanggul Sungai Citarum yang jebol,” ungkapnya.

Seperti diketahui, tanggul Sungai Citarum di Kampung Babakan Banten, Desa Sumber Urip, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi, jebol pada Sabtu (20/2/2021) tengah malam. Luapan air dari Sungai Citarum yang tanggulnya jebol tersebut membuat ribuan rumah warga di Kabupaten Bekasi dan Karawang terendam banjir sedalam 1-3 meter. Saat kejadian warga panik disebabkan kondisi sedang terlelap tidur air masuk dengan cepat.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Kerahkan Kendaraan Listrik untuk Pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali
Korlantas Dirikan Posko Untuk Maksimalkan Pengawalan World Water Forum ke-10
Disambut Kapolda Jabar, Kapolri Tiba di Bandung Dalam Rangka Kunjungan Kerja
Kolaborasi BPKP dan Itwasum Polri Tingkatkan Pengawasan Polri
Kadiv Propam Polri Apresiasi Rakornis POM TNI-Propam Polri
Kabaharkam Polri Cek Kesiapan Venue WWF Ke-10 di GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Pengajian Umum Halal Bi Halal dan Haul Masyayikh di Masjid Nurul Yaqin
Beri Layanan Terbaik, Polisi Dorong Kursi Roda Seorang Lansia Usai Ibadah di Gereja
Kapolda Apresiasi Penyerahan Bantuan Kartu BPJS dari Bhayangkari Sulut kepada Anak Panti Asuhan Nurul Hidayah
TNI-POLRI Laksanakan Pengamanan Bersama untuk kelancaran Percepatan Pembangunan PSN Bendungan Lau Simeme
TNI-POLRI Laksanakan Pengamanan Bersama untuk kelancaran Percepatan Pembangunan PSN Bendungan Lau Simeme
Kanit Binmas Polsek Panji Berikan Pesan Kamtibmas Kepada Masyarakat Yang Sedang Antri Di ATM
Lihat Semua
WordPress Lightbox