[language-switcher]
Beranda  Berita

Polres Bontang Berhasil Amankan Pelaku Penyanderaan

Bontang – Telah terjadi tindak pidana penyanderaan anggota Security dan Karyawan PT. Pertagas di manifold Km. 53 Kota Bontang oleh sekelompok orang yang tidak dikenal pada hari Selasa (21/1/2020)

 

Kapten Purn. Subarkah selaku chief security PT. Pertagas menerangkan bila Kajadian Penyanderaan terjadi secara tiba-tiba saat terjadi pergantian Shift Jaga anggota Security di Manifold Km. 53 Bontang.

 

Melihat sekelompok orang mulai melakukan pengerusakan pagar, pintu Pos Security dan telah melakukan Penyanderaan terhadap seorang anggota Security dan satu orang karyawan yang saat itu berada disekitar Pos kemudian dirinya melaporkan kejadian tersebut kepada Pimpinan Perusahaan dan melaporkan ke Polres Bontang.

 

Tidak memakan waktu lama datang Satu Peleton Dalmas Polres Bontang yang langsung mengusir sekelompok orang yang berbuat pengrusakan dan penyanderaan. Personil Polres Bontang juga mengamankan salah seorang anggota kelompok tersebut.

 

Merasa ada temannya ditangkap Polisi, sekelompok orang tidak dikenal semakin anarkis dengan melakukan pengrusakan barang-barang perusahaan yang ada disekitarnya dan meminta temannya yang ditangkap Polisi untuk dibebeskan.

 

Situasi semakin panas, Ton Dalmas berusaha mengamankan situasi dan menghalau kelompok masyarakat agar keluar pagar. Kemudian melalui Negosiator, Kasat Sabhara Polres Bontang AKP Rusianto meminta perwakilan untuk masuk ke Lokasi Perusahaan untuk melakukan musyawarah.

 

Dari hasil musyawarah akan dilakukan pertemuan berikutnya sambil menunggu Pimpinan Perusahaan, Rusianto juga memintan warga membubarkan diri.

 

Kejadian ini merupakan Skenario Latihan Pengamanan PT. Pertagas Bontang yang di laksanakan di Manifold km 53 Bontang yang dihadiri observer control room km 53 Indra, observer Zhuhruf, IC Teguh, ECA Ferry, OSC Firmansyah, Chief Security Subarkah, Kabag Ops KompolNgadiman, Kasat Sabhara AKP Rusianto.

 

Juga diikuti Personil Reskrim Polres Bontang, Personil Intel dan Personil Sat Sabhara Polres Bontang sebanyak 53 orang.

 

Humas Polda Kaltim

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Aiptu Rizal Ingatkan Warga Hutaimbaru: Waspada Curanmor dan Hoaks, Jaga Silaturahmi
Aipda J. Butarbutar Sambangi Warga Kelurahan Lembah Lubuk Manik, Jaga Kamtibmas dan Hindari 3C
Kebakaran Hanguskan 5 Bangunan di Jalan Imam Bonjol Padangsidimpuan, Kerugian Capai Rp750 Juta
Polsek Lebong Utara Laksanakan Pengamanan Ibadah di Gereja GKII Pasar Muara Aman
Ketegasan Kapolres Pagaralam untuk menjadikan objek wisata gunung dempo menjadi kawasan tertib berlalu lintas demi menciptakan nihilnya laka lantas
Satres Narkoba Polres Tanggamus Berhasil Membekuk 4 orang Tindak Pidana Narkotika
Lihat Semua
WordPress Lightbox