[language-switcher]
Beranda  Berita

Dengan Hitungan Menit Usai Bobol Rumah, Pencuri Handphone Diajak Silaturahmi oleh Tim Macan Polres OI

INDRALAYA – Nasib pelaku bobol rumah di Indralaya, Ogan Ilir ini memang tak beruntung sebab belum sempat menikmati hasil kejahatan nya keburu di setgab oleh Tim Macan Polres Ogan Ilir Pimpinan Kasat Res Krim AKP. Roby Sugara, setelah mendapat laporan dari Korban yang rumah nya di Jebol oleh Pelaku.

Bahkan hanya berselang hitungan menit  setelah melakukan aksi pencurian, ia dibekuk jajaran Tim Macan Polres Ogan Ilir.

 

Adalah Edi Supiin, pria 34 tahun ini kepergok sedang mencuri di sebuah rumah warga di Desa Sukamulia, Kecamatan Indralaya Utara.

 

Menurut keterangan polisi, pelaku yang kini ditetapkan tersangka itu masuk ke dalam rumah warga bernama Hidayat.

 

“Rumah yang disatroni tersangka sedang kosong ditinggal pemiliknya. Tersangka masuk dengan cara mencongkel jendela menggunakan besi,” kata Kapolres Ogan Ilir, AKBP Yusantiyo Sandhy melalui Kasat Reskrim, AKP Robi Sugara didampingi Kanit Pidum, Ipda Harri Putra.

 

Begitu tersangka masuk ke dalam rumah, kata Robi, keponakan pemilik rumah memberi tahu ada orang mencurigakan di rumah tersebut.

 

“Keponakan pemilik rumah lalu memberi tahu agar korban pencurian segera pulang,” ujar Robi.

 

Saat pemilik rumah tiba, ia mendapati jendela di samping rumah sudah terbuka. Begitu masuk ke dalam, satu unit handphone yang sedang di-charge hilang dari tempatnya.

 

Korban pun lalu menghubungi Tim Macan Satreskrim Polres Ogan Ilir yang langsung mengejar tersangka.

 

“Kejadian pencurian itu sekitar jam 10.00, hingga tersangka berhasil kami amankan sekitar jam 11.00. Masih di wilayah Indralaya Utara,” ungkap Robi.

 

Dari tangan tersangka, polisi menyita barang bukti berupa satu unit handphone jenis android yang dicuri.

 

Polisi juga menyita satu unit sepeda motor diduga juga hasil curian dan sebatang besi untuk mendukung aksi pencurian.

 

“Tersangka tidak dapat mengelak. Diduga sudah beberapa kali mencuri, masih kami dalami,” kata Robi.

 

Ini bukan kali pertama Tim Macan Polres Ogan Ilir yang dibentuk pada Januari lalu, merespon cepat aksi pencurian khususnya di Indralaya.

 

Sebelumnya pada 8 Maret lalu, tim yang dipimpin Kanit Pidum, Ipda Harri Putra cberhasil mengamankan seorang pencuri tabung gas dan pompa air.

 

Pelaku berhasil ditangkap satu jam setelah mencuri di sebuah rumah di Desa Tanjung Pering, Indralaya Utara.

 

“Bagi masyarakat yang mengetahui, mengalami atau menyaksikan tindak kejahatan, jangan segan melapor. Karena, bagaimana kami mau memproses jika tidak melapor,” tandas Roby.(hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Pererat Hubungan Kerja, Dankorbrimob Terima Kunjungan DSS ATA Kemenlu Amerika Serikat
Hardiknas, Kapolri Sebut Semua Pihak Bisa Berperan Majukan Pendidikan
Polri Luncurkan Whistle Blowing System untuk Awasi Proses Rekrutmen Anggota
POM TNI dan Propam Gelar Rakornis, Fokus Upaya Pencegahan
Pusdokkes Polri Beri Materi Pelatihan Teknik Wawancara dan Interogasi Penyidik PPA di Polda Jateng
Jasa Raharja dan Korlantas Polri Gelar Monitoring Kecelakaan di Kalsel
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kasi Humas Polres Sekadau Jelaskan Kronologis Motor Tabrak Pejalan Kaki di Jalan Merdeka Timur
Upaya Bhabinkamtibmas Polsek Karang Pilang Jaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Wilayahnya
Polsek Siantar Utara Selesaikan Perkara Penganiayaan Melalui Mediasi
Sambang Kawasan Industri, Ini yang Dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Karangpilang Surabaya
Pengawalan Dan Pengamanan Massa Buruh Ke Titik Kumpul Depan KBS Dalam Rangka Peringatan Hari Buruh Internasional
Polres Ngawi Lakukan Penegakan Disiplin Anggota Terkait Penggunaan Senjata Api
Lihat Semua
WordPress Lightbox