[language-switcher]
Beranda  Berita

Cegah Kejahatan Jalanan, Polsek Warujayeng Tingkatkan Razia Tengah Malam

Nganjuk, Warujayeng – Razia senjata tajam, minuman keras, dan Narkoba semakin intensif digelar jajaran Polsek Warujayeng Polres Nganjuk terutama saat tengah malam.

Hal itu mengingat masih banyaknya masyarakat yang melakukan aktivitas saat malam hari, sehingga potensi terjadinya kejahatan pun tinggi, dan perlu adanya upaya untuk menjamin keamanan serta kenyamanan mereka.

Kapolsek Warujayeng Polres Nganjuk, Kompol Lilik Suharyono, S.H mengatakan, “Regu siaga malam Polsek Warujayeng melakukan patroli dengan menyasar tempat-tempat rawan aksi kriminalitas.” Sabtu (27/05/2023)

Salah satunya dengan mendatangi tempat tongkrongan pemuda untuk diajak berdialog serta memberikan himbauan Kamtibmas.

Di samping itu, kendaraan yang masih lalu-lalang saat tengah malam juga dihentikan untuk dilakukan pemeriksaan terhadap pengendara beserta barang bawaannya.

“Razia kami lakukan untuk mencegah adanya barang bawaan terlarang seperti sajam, senpi, miras dan narkoba. Dimana barang-barang terlarang tersebut diindikasikam bisa menjadi sebab timbulnya aksi kejahatan,” kata Kompol Lilik Suharyono.

Ia menegaskan, bahwa pelaksanaan kegiatan tersebut adalah wujud kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom dan pelayan sekaligus memelihara Kamtibmas wilayah Kecamatan Tanjunganom Kabupaten Nganjuk. (humas wrj)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Sejumlah Personel Polres Kotamobagu Bentuk Resko Runners, Wadah Para Pecinta Olahraga Lari
Bhabinkamtibmas Sambang DDS ke Pedahang Sapi Kurban
Bhabinkamtibmas Desa Pangadegan Rutin Laksanakan DDS di Wilayah Binaannya Bersama Babinsa
Bhabinkamtibmas Sambang Warga Bertujuan Sebagai Tindakan Preemtif maupun Preventif
Bhabinkamtibmas Polsek Cisoka Menggelar Giat Polisi RW
Kegiatan Polisi RW di Laksanakan Anggota Polsek Cisoka
Lihat Semua
WordPress Lightbox