[language-switcher]
Beranda  Berita

Cek Kesiapan Personel, Wakapolda Kaltim Pimpin Apel Pagi Perdana Pasca Libur Idul Fitri 1442 H

Balikpapan – Bertempat di Lapangan Apel Mapolda Kaltim, Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Drs. Hariyanto, S.H., M.Hum., memimpin langsung Apel hari pertama masuk kerja pasca Hari Raya Idul fitri 1442 H, Senin (17/5/2021).

Dalam Apel perdana pasca libur Lebaran itu dihadiri pula oleh PJU Polda Kaltim dan diikuti oleh Perseonel Polda Kaltim. Apel tersebut bertujuan untuk mengetahui jumlah personel Polda Kaltim yang kembali bertugas seperti biasa pasca libur Idul Fitri 1442 H.

Dalam amanatnya Wakapolda Kaltim juga turut menyampaikan puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan YME yang mana kita bisa melaksanakan Apel pagi hari ini, termasuk mensyukuri situasi selama Operasi Ketupat Mahakam 2021 di daerah hukum Polda Kaltim yang relatif aman kondusif sampai saat ini.

“Untuk itu saya berterima kasih kepada seluruh anggota yang telah bekerja dengan sepenuh hati, dalam menciptakan kondisi yang aman dan lancar, serta mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H kepada seluruh personel Polda Kaltim yang merayakan,” tutur Wakapolda Kaltim.

Brigjen Pol Hariyanto menambahkan bahwa sistem pelaporan Program 100 hari Kapolri masih berlangsung dengan baik dan lancar, serta saat ini Polda Kaltim Selalau masuk pada ranking 5 besar teratas, terus di pertahankan bila perlu di tingkatkan.

Di akhir amantnya, Wakapolda menekankan bahwa saat ini Polda Kaltim telah melaksanakan Vaksinasi Covid secara menyeluruh ( 100%) terkecuali yang tidak masuk dalam kriteria yang di tentukan dalam Prokes Vaksin.

“Tentunya dengan adanya vaksin ini bukan berarti kebal dari Virus lagi ,maka dari itu mari kita tetap menjaga PHBS dan Prokes Kesehatan baik di kantor maupun di lingkungan tempat tinggal,” tutup Wakapolda Kaltim.

Humas Polda Kaltim

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kapolres Sekadau Dukung Ritual Adat Pembersihan di Lawang Kuari
Jelang Kejuaraan UCI MTB Eliminator World Cup 2024, Satbrimob Polda Kalteng Pastikan Pengamanan Sukses
Pospol Simpang 4 Kayu Lapis Berikan Pengaturan Lalu Lintas Acara Adat Nikah di Desa Gonis Tekam
Patroli Presisi Polres Sekadau Himbau Remaja Hindari Kenakalan dan Manfaatkan Waktu dengan Bijak
Siaga Karhutla, Polsek Permata Intan Cek Alat dan Kendaraan Penanganan Karhutla
Cegah Karhutla, Polsek Permata Intan Cek Alat dan Kendaraan Penanganan Karhutla
Lihat Semua
WordPress Lightbox