[language-switcher]
Beranda  Berita

Brigadir Anggi Sebut AKBP Agus Siswanto Sosok yang Rendah Hati

humas.polri.go.id (Babel) Mewakili personel kepolisian yang bertugas di Mapolres Bangka Selatan, Brigadir Anggi Sumiran merasa  kehadiran AKBP Agus Siswanto selama ini membuat Kabupaten Bangka Selatan menjadi lebih nyaman dan aman.

“Meskipun saya tidak bertugas secara khusus di wilayah kota, namun kami pun merasa jika kami tetap diperhatikan, khususnya di Mapolsek Airgegas,” ujar Brigadir Anggi.

Menurut Brigadir Anggi, AKBP Agus Siswanto bukan sosok yang suka memerintah, namun lebih mengarahkan personel.

AKBP Agus Siswanto  juga merupakan sosok yang rendah hati meskipun sebagai pemimpin di Mapolres Bangka Selatan.

Bahkan meskipun berangkat dan menjabat sebagai pimpinan tertinggi di Kabupaten Bangka Selatan, AKBP Agus Siswanto lanjut Anggi tidak malu dan segan untuk menghampiri personelnya di desa-desa terpencil.

“Saya pribadi sempat dihampiri dan diajak berbicara, sebagai seorang personel saya merasa beliau menghormati bahkan jajarannya sendiri sehingga benar-benar sebagai keluarga,” ujarnya.

Ia turut berharap agar pola asah, asuh dan asih yang dilakukan oleh AKBP Agus Siswanto dapat lebih baik lagi masa kepemimpinan AKBP Joko Isnawan yang saat ini menajabat sebagai Kapolres Bangka Selatan.

Melalui kepemimpinan AKBP Joko Isnawan, Anggi turut berharap agar kepolisian semakin dicintai oleh masyarakat luas dan menjadi kebanggaan semua masyarakat.

“Kami siap untuk membantu Kapolres Bangka Selatan yang baru untuk membawa Bangka Selatan menjadi lebih baik lagi,” kata Brigadir Anggi di acara perpisahan, pergantian jabatan Kapolres di daerah itu.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Polres Rembang Beri Arahan Dalmas  Raimas, Untuk Disiapkan Jaga Kamtibmas
Polsek Tebing Tinggi Laksanakan Pengamanan Gereja Dalam Ibadah Minggu
Dukung Pergelaran Musik Lokal, Polres Tebing Tinggi Beri Pengamanan Event Organizer Timeless Media Produksi
Bhabinkamtibmas Polres Tebing Tinggi Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas Dan Sosialisasi Operasi Katarak
Kanit Sabhara Polsek Tebing Tinggi Ipda Jonatan Tambun Mediasi Permasalahan Warga
Sat Binmas Polres Tebing Tinggi Sambangi Komunitas Angkutan Umum Netis Kota Tebing Tinggi
Lihat Semua
WordPress Lightbox