[language-switcher]
Beranda  Berita

Dukung Operasi Pekat Semeru 2024, Polsek Banyuputih Sita Ratusan Botol Miras

SITUBONDO – Selama Ramadan Polres Situbondo Polda Jatim kian gencar memberantas peredaran minuman keras (miras). Bersama Polsek Jajaran pemberantasan miras dilaksanakan secara berkesinambungan dalam rangka Operasi Pekat Semeru 2024.

Senin tanggal 25 Maret 2024 sekitar pukul 23.00 Wib, Polsek Banyuputih dipimpin AKP Achmad Sulaiman, S.H. melaksanakan razia dan penindakan penyakit masyarakat. Petugas patroli menyisir sejumlah lokasi diwilayah Kecamatan Banyuputih yang ditengarai menjual miras dan digunakan sebagai tempat nongkrong sembari membawa miras.

“Dalam Operasi Pekat Semeru 2024, Polsek Banyuputih berhasil menyita 113 minuman keras terdiri dari 106 botol arak, 5 botol anggur hijau dan 2 botol anggur merah. Penjual miras didata dan diproses hukum supaya mereka tidak mengulangi perbuatannya” terang AKP Achmad Sulaiman, Selasa (26/3/2024)

Sementara itu, Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H., mengungkapkan penertiban peredaran miras dalam rangka Operasi Pekat Semeru 2024 bertujuan untuk menciptakan suasana keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif selama Ramadan.

“Kami ucapkan terima kasih atas dukungan masyarakat yang memberikan informasi kepada Kepolisian sebagai bentuk dukungan untuk bersama-sama memberantas penyakit masyarakat (Pekat). Harapannya suasana Ramadhan di Situbondo bisa kondusif, masyarakat nyaman melaksanakan ibadah” ungkapnya.

Kapolres juga menambahkan, dengan adanya informasi dari masyarakat, maka personil Kepolisian bisa bergerak cepat, dan masyarakat membantu membasmi penyakit masyarakat bibit gangguan Kamtibmas demi kenyamanan bersama.

“Laporkan kepada Kami (Polri) di Call Center 110 dan Whatsapp di nomor 081133911000 apabila ada gangguan kamtibmas, penyakit masyarakat seperti miras, judi dan petasan serta balap liar yang meresahkan” tutupnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Puslitbang Polri Gelar Seminar Hasil Penelitian Strategi Pengembangan SDM Polisi Siber untuk Mewujudkan Polri 4.0
Polri Bagi Tugas dengan TNI Kawal Delegasi World Water Forum
Kakorlantas Lepas 2.446 Personel dan 310 Kendaraan Amankan World Water Forum ke-10 di Bali
Kakorlantas Ungkap Surat Tilang ETLE Melalui Pesan WhatsApp Masih Dalam Kajian dan Sosialisasi
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Tetap Pakai Penyebutan KKB
Polri Minta Masyarakat Waspadai Kejahatan Siber dengan Modus Email
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Kesatuan dalam Doa: Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten Bersama Warga Hadiri Pengajian Malam sebagai Bentuk Solidaritas dan Kebersamaan
Harmoni Agama: Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten Menyertai Pengajian Malam sebagai Wujud Dukungan terhadap Aktivitas Keagamaan
Spiritualitas Bersama: Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten Ikut serta dalam Pengajian Malam untuk Membina Kedekatan dengan Warga
Kerukunan Beragama: Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten Turut Menghadiri Pengajian Malam untuk Memperkuat Hubungan dengan Warg
Kehadiran Damai: Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Ciomas Polresta Serkot Polda Banten Bergabung dalam Pengajian Malam Warga
Kapolres Loteng Dampingi Kapolda NTB Resmikan Rusun Polsek Kawasan Mandalika.
Lihat Semua
WordPress Lightbox