[language-switcher]
Beranda  Berita

Kemenhub RI dan Pemkot Madiun Gelar Pemberangkatan Mudik Gratis Angkutan Lebaran Tahun 2024

MADIUN – Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (Kemenhub RI) bersama Pemerintah Kota Madiun telah melaksanakan kegiatan Pemberangkatan Mudik Gratis Angkutan Lebaran Tahun 2024/1445 H. Kegiatan ini dilakukan di Terminal Purbaya Tipe A, Jl. Basuki Rahmad, Kec. Manguharjo, Kota Madiun, Senin (15/4/2024) Pagi.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Wakil Direktur II PPI Madiun, Perwakilan BPTD Kelas II Jatim, Walikota Madiun, Kapolres Madiun Kota, Dandim 0803 Madiun, Sekda Kota Madiun, Kapolsek Manguharjo Kota Madiun, Kadishub Kota Madiun, Kasat Lantas Polres Madiun Kota, Kepala terminal Kota Madiun, serta peserta mudik gratis.

Sebanyak 14 unit bus diberangkatkan untuk mudik gratis dengan total 654 penumpang. Kemenhub RI menyediakan 12 unit bus dengan 554 penumpang menuju Jakarta, sementara Pemkot Madiun menyediakan 2 unit bus dengan 100 penumpang menuju Surabaya.

Wakil Direktur II PPI Madiun, Ir. Akhwan, M.Pd., menyampaikan, “Kegiatan mudik gratis tahun ini kami lakukan dengan tema ‘Mudik Ceria Penuh Makna’. Kami berharap masyarakat dapat melaksanakan kegiatan mudik tanpa hambatan dan lancar. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengurangi kemacetan yang diakibatkan oleh banyaknya volume kendaraan pribadi selama mudik Lebaran.”

Sementara itu, Walikota Madiun, Dr. Drs. H. Maidi, S.H., M.M., M.Pd., mengatakan, “Kami dari Pemerintah Daerah Kota Madiun berkomitmen untuk mendukung program ini.

Tujuan kami adalah untuk memastikan masyarakat dapat mudik dengan aman, nyaman, dan damai.

Dengan adanya transportasi yang disediakan oleh pemerintah, kami berharap masyarakat dapat merayakan hari raya Idul Fitri dengan bahagia.

Kami berdoa agar semua masyarakat yang mudik tahun ini dapat sampai tujuan dengan selamat dan dapat kembali bekerja dengan baik tahun depan, “tuturnya

Program mudik gratis ini diharapkan dapat membantu masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman untuk merayakan Lebaran, khususnya bagi mereka yang tidak memiliki kendaraan pribadi. (Hms)

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Publik Puas Mudik Lancar, Presiden KAI: Berkat Operasi Ketupat 2024
Polri Sebut Pengamanan Pelaksanaan WWF di Bali Dilakukan Tiga Lapis
Bareskrim Polri Kejar DPO Tiga Tersangka Kasus Vina Cirebon
Tutup Rakernis Bareskrim, Kapolri Sebut Kompleksnya Penegakan Hukum Kini Jadi Tantangan
Jamin Keamanan WWF ke-10 di Bali, Polri Aktifkan Posko Command Center 91
Polri Dirikan Posko Command Center 91 Pantau Pengamanan WWF di Bali
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Jaga Situasi Kondusif, Polres Kediri Kota Bangun Kemitraan dengan Masyarakat Melalui Patroli Dialogis
Patroli Malam Personil Polsek Medan Barat layani/bantu masyarakat mobile ke pemukiman dan Jalan Raya Antisipasi 3C, Balapan liar, Tawuran dan Kejahatan Jalanan di Wilkumnya
Terduga Pengedar Narkoba Diringkus di Kediri, Ratusan Gram Ganja Kering Jadi Bukti
Polres Probolinggo Berhasil Ungkap Dua Kasus Curas, 4 Tersangka Diamankan
Siap Pensiun Bahagia, Polda Jatim Gelar Pembekalan dan Pelatihan Ketrampilan di Jember
Dengan Teknologi, Polda Sumut Temukan Ladang Ganja Seluas 5 Hektar
Lihat Semua
WordPress Lightbox