[language-switcher]
Beranda  Berita

Polresta Manado Bahas Antisipasi Peredaran Narkotika Melalui “Jumat Bacirita”

MANADO, Humas Polda Sulut – Polresta Manado melaksanakan program rutin “Jumat Bacirita”, di Pondok Presisi Mapolresta setempat, pada 19 April 2024 pagi.

Tema pembahasan Jumat Bacirita kali ini adalah tentang strategi antisipasi terhadap peredaran narkotika di Kota Manado.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kasatbinmas Polresta Manado Kompol Arie Najoan, Kasatresnarkoba AKP Hilman Muthalib, Wakasatbinmas AKP Nelson Tuju, dan warga masyarakat.

Kasatbinmas dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas kehadiran warga masyarakat dalam kegiatan Jumat Bacirita ini.

Sementara itu dalam sesi diskusi, muncul beberapa pertanyaan dari warga masyarakat. Di antaranya, sanksi hukum bagi pengguna lem, status obat batuk merek tertentu apakah tergolong narkotika, dan lain-lain.

Menanggapi pertanyaan tersebut, Kasatresnarkoba menjelaskan, sanksi hukum terhadap pengguna lem jenis tertentu masih dalam penelitian lebih lanjut.

“Namun pihak kepolisian tetap akan menindaklanjuti aduan dan laporan dengan memberikan pembinaan kepada para pengguna,” jelas AKP Hilman Muthalib.

Lanjutnya, untuk obat batuk cair merek tertentu yang sering disalahgunakan pemakaiannya, bukan termasuk narkotika dan telah mendapatkan izin resmi dari pemerintah.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Dengan Terisak, Satrio Sampaikan Terima Kasih Kepada Kapolri
Australian Federal Police Kunjungi Museum Pusjarah Polri
Jaga Keamanan World Water Forum di Bali, Polda NTB Gencarkan Patroli di Kawasan Pelabuhan
Simulasikan Pengamanan WWF, TNI-Polri Gelar TFG Gabungan
Polri Gagalkan Penyelunduan 91 Ribu Benih Lobster ke Luar Negeri
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanjung Raman Sambang Dialogis Dengan Kepala Sekolah SMA N 2 Prabumulih
Bhabinkamtibmas Desa Tanjung Menang Patroli sekaligus himbauan dan Berkoordinasi dengan Bapak Kadus
Bhabinkamtibmas Kel Sukaraja patroli dan sambang kepada warga petani karet
Bhabinkamtibmas Kel Majasari   sambangi Pemilik Bengkel Mobil dalam rangka mensosialisasikan Nomor Bantuan Polisi
Guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif Sat Binmas melaksanakan sambang dan binluh kepada masayarakat
Satlantas Polres Sambas bersama Dishub Sambas Kota Gelar Ramp Check Bus, Travel, Angkutan Umum Cegah Laka Fatal
Lihat Semua
WordPress Lightbox