[language-switcher]
Beranda  Berita

Program Pelatihan Menjahit Dukung Peningkatan Ekonomi Masyarakat Kuningan

Pada hari Senin, 22 April 2024, di aula Desa Gunung Sirah, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, telah dilaksanakan pembukaan program pelatihan Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) di UPTD BLK Kuningan. Program ini diikuti oleh masyarakat perwakilan dari Desa Darma, Gunung Sirah, dan Karang Anyar dengan total 16 peserta.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan produktivitas tenaga kerja, khususnya dalam bidang menjahit pakaian dengan mesin. Program pelatihan selama 160 jam ini merupakan bagian dari upaya untuk menekan angka pengangguran di Kabupaten Kuningan dan menciptakan masyarakat yang mandiri serta mampu bersaing di bidang ekonomi.

Acara pembukaan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, antara lain Kapolsek Darma yang diwakili oleh Kanit Intel, Kanit Binmas, dan Bhabinkamtibmas, Danramil Kadugede Darma yang diwakili oleh anggota Serka Herdiansyah, Camat Darma beserta anggota, Tim Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Kuningan yang dipimpin oleh Drs. H. DUDI PAHRUDIN, M. Si., Kepala Desa Gunung Sirah, serta Ketua APTI Kabupaten Kuningan, Bapak Toto.

Dalam sambutannya, para pemangku kepentingan mengharapkan agar program pelatihan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat setempat. Peserta yang berhasil menyelesaikan pelatihan akan mendapatkan sertifikat sebagai pengakuan atas keikutsertaan mereka dalam program ini. Semoga dengan adanya program ini, masyarakat dapat lebih mandiri dan mampu mengembangkan potensi ekonominya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali
Kompolnas Puji Kapolri, Harap Casis Bintara Korban Begal Jadi Polisi Humanis
Ditpolairud Polda Bali Siagakan Dua Kapal dan Tiga Helikopter Amankan KTT WWF
Satrio Casis Korban Begal Dihadiahi Masuk Polri, IPW: Jiwa Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat
Pengamat Sebut Kehadiran Kapolri Saat Mudik Pengaruhi Kepuasan Masyarakat
Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Cegah Aksi Premanisme dan Gangguan Kamtibmas, Polsek Tanjung Raja Gelar Patroli Beat
Jaga Kamtibmas Ngawi, Polsek Bringin Silaturahmi ke Tokoh Agama
Dalam Rangka Patroli Skala Besar Pelihara Harkamtibmas & Cegah Kejahatan, Piket Sipropam Cek Personel Polres Batu Bara
Polsek Cempaka Tingkatkan Penanggulangan Bencana Alam
Jelang Kedatangan Kapolda Sumut, Polres Batu Bara Gelar Pengecekan Personil
Polsek Cempaka Gelar Kegiatan Mantap Mako
Polsek Cempaka Gelar Kegiatan Mantap Mako
Lihat Semua
WordPress Lightbox