[language-switcher]
Beranda  Berita

Polsek Sekotong Intensifkan Penjagaan Pulau Sepatang, Jaga Kamtibmas dan Silaturahmi Warga

Polsek Sekotong Jaga Pulau Sepatang

Lombok Barat, NTB – Polsek Sekotong menintensifkan penjagaan dan patroli di Pos Pantau Pulau Sepatang, Dusun Panggang, Desa Persiapan Belongas, Kecamatan Sekotong, Lombok Barat, pada Jumat (26/4/2024).

Kapolsek Sekotong, Iptu I Ketut Suriarta, tujuan kegiatan ini. Bahwa bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di pulau terluar tersebut

“Menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), terutama dalam pemantauan pulau terluar, serta memperkuat silaturahmi dengan warga masyarakat,” ungkapnya.

Personel Polsek Sekotong di Pos Pantau melakukan pengecekan di dalam pos dan sekitarnya. Patroli kemudian di seputaran Pos Pantau dari pukul 11.28 Wita hingga selesai.

Perkuat Silaturahmi dengan Warga

Selain itu, personel Polsek Sekotong melaksanakan patroli dialogis ke perumahan warga yang berada di dekat pos pantau. Mereka bersilaturahmi dengan warga setempat dan memberikan imbauan Kamtibmas.

Mengimbau untuk selalu waspada terhadap perubahan cuaca yang tidak menentu dan orang-orang mencurigakan di sekitar Pos Pantau Pulau Sepatang. “Jika ada gangguan Kamtibmas, agar  untuk segera menghubungi Polsek Sekotong,” imbuhnya.

Kegiatan penjagaan dan patroli di Pos Pantau ini menghasilkan beberapa hal positif, di antaranya, terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Khususnya di wilayah Pos Pantau Pulau Sepatang, serta terjalinnya hubungan silaturahmi dan komunikasi yang baik dengan warga masyarakat,” jelasnya.

Tidak ditemukannya hal-hal menonjol selama kegiatan Penjagaan dan Patroli di Areal Pos Pantau Pulau terluar/Shopialousia ini. Kehadiran anggota kepolisian di tengah masyarakat sekitar pos pantau memberikan dampak baik terhadap keamanan warga masyarakat.

Kapolsek Sekotong, Iptu I Ketut Suriarta, mengatakan bahwa kegiatan ini akan terus melakukannya secara rutin, untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Pulau Sepatang.

“Kami juga akan terus menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan warga masyarakat untuk meningkatkan sinergi dalam menjaga keamanan,” ujarnya.

Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Polsek Sekotong untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat di wilayahnya, termasuk di pulau-pulau terluar.

Kehadiran polisi di tengah masyarakat diharapkan dapat mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa tenang bagi masyarakat.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

HUMAS MABES POLRI

Rakernis Logistik Polri 2024, Optimalkan Pengelolaan Produk Dalam Negeri
Rasakan Mudahnya Pengurusan SIM Online, Pegiat Anti Korupsi Apresiasi Polri
Satgassus Pencegahan Polri Lakukan Pengawasan Pupuk Subsidi di Dua Kabupaten
KKB Bunuh Lagi Masyarakat Sipil di Puncak Jaya, Diduga Pelakunya Bumi Walo
Jelang Idul Adha, Tim Satgas Pangan Polri Lakukan Monitoring di Sumsel
Polri Ungkap DPO Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Jadi 1
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Satgassus Pencegahan Korupsi Polri Awasi Penyaluran Pupuk Subsidi di Dua Kabupaten
Polsek Cibatu Ajak Security Perusahaan Tingkatkan Keamanan Lingkungan Kerja
BERSAMA SAMA DENGAN BABINSA DAN BINTRAM POL PP MELAKSANAKAN SAMBANG KEPADA WARGA, UNTUK SAMPAIKAN PESAN KAMTIBMAS.
Sinergitas TNI - Polri Wilayah Hukum Polsek CSR (Cisarua) Giat Sambang Dan Dialogis Kamtibmas KepadA Warga Ds Cilember Dan Ajak Kondusifitas Wilayah Binaan
Aktif Jaga Lingkungan Sehat, Bhabinkamtibmas Jayaraksa Lakukan Pooging BTN Jayaraksa
Patroli Dialogis Perintis Presisi: Sat Samapta Polres Sukabumi Tingkatkan Kesadaran dan Keamanan Masyarakat
Lihat Semua
WordPress Lightbox