[language-switcher]
Beranda  Berita

Kapolres Kubu Raya Akbp Jerrold H.Y Kumontoy, S.I.K Terima kunjungan FKUB Kubu Raya, Ini Yang Dibicarakan…

Dokumentasi Humas Polres Kubu Raya

Kubu Raya-bertempat diruang Rapat Kapolres Kubu Raya Akbp Jerrold H.Y Kumontoy, S.I.K didampingi Kasatintelkam Iptu H.Saragih, SH Dan Kasatbinmas Iptu Suharto menerima Kunjungan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) kabupaten Kubu Raya (28/09/2021).

Dalam kunjungannya ke Mapolres Kubu Raya Ketua FKUB Ustadz H. Achmad Fatoni berserta pengurus dan anggota diterima langsung oleh bapak Kapolres Kubu raya membahas sejumlah kerjasama sekaligus silahturahmi.

Kapolres Kubu Raya AKBP JERROLD H.Y.KUMONTOY, S.I.K dalam pertemuannya mengatakan” kami dari Polres Kubu Raya mengucapkan terima kasih Atas kunjungan dan silahturahmi ketua FKUB Kubu Raya berserta pengurus dan anggota yang meluangkan waktu untuk bersilahturahmi kepada kami dan dalam kesempatan ini, saya sangat senang sekaligus memperkenalkan diri sebagai kapolres Kubu Raya yang baru, dimana sebelum berdinas di kubu raya kami bertugas di kesatuan Brimob dan saya bersal dari Kota Manado Sulawesi Utara” Kata kapolres.

“Dengan Adanya kunjungan dan silahturahmi ini diharapkan dapat menjalin hubungan yang lebih erat lagi dan bisa bekerjasama dalam hal segala bidang untuk kubu raya yang lebih bersinar dan menanjak sehingga tercipta situasi kubu raya yang lebih baik dan kondusif serta lebih bijak dalam menanggani permasalahan-permasalahan dan ini sangat membantu kami dalam penanganannya”sambung kapolres.

Ditempat yang sama Ketua FKUB Kab. Kubu Raya H. ACHMAD FATONI mengatakan” terima kasih kepada bapak Kapolres Kubu Raya yang telah sudi menerima kunjungan dan silahturahmi kami dari Pengurus dan anggota FKUB Kabupaten Kubu Raya, Saya selaku Ketua FKUB Kab. Kubu Raya bersama-sama beserta Tokoh Agama Konghucu Pak BUDI, Bapak Pendeta Drs. PANDAPOTAN TANJUNG selaku Sekretaris FKUB, Ibu AMALIA selaku Penyuluh dari Kementerian Agama, Ibu CAROLINE HUTAGALUNG.M.Th selaku Anggota FKUB” Kata Fatoni.

“kami menyampaikan secara umum di kabupaten kubu raya sampai saat ini situasi secara umum masih terkendali dan keberadaan FKUB Kabupaten Kubu Raya senantiasa mengupayakan terciptanya kebersamaan kerukunan antar Umat, menciptakan suasana sejuk di Kubu Raya dan semoga ini bisa berjalan dengan baik, bahwasannya Saat ini FKUB Kubu Raya menjadi Rolle Mode di Provinsi Kalimantan Barat, bersama TNI-POLRI menciptakan Kamtibmas yang sejuk dan Kondusif, dan FKUB dapat menjadikan sebagai Media Deteksi Dini apabila terjadi permasalahan antar umat beragama serta selalu mengutamakan penyelesaian segala permasalahan dengan menempuh jalan musyawarah dan mufakat” lanjut Fatoni.

Dikesempatan yang sama ibu CAROLINE HUTAGALUNG.M.Th selaku Anggota FKUB juga mengatakan”Kami Keluarga besar FKUB Kab. Kubu Raya sangat bersyukur dapat bersilaturahmi dengan Bapak Kapolres Kubu Raya, bahwa adannya FKUB Kubu Raya dapat berperan aktif terkait pembangunan rumah ibadah dan menjadikan FKUB Kubu Raya sebagai pemegang amanah terkait tanggung jawab dalam membina dan menjaga kerukunan umat beragama di Wilayah Kab. Kubu Raya ini” katanya.

Kegiatan kunjungan dan silahturahmi Kapolres Kubu Raya Bersama Pengurus FKUB Kabupaten Kubu Raya di akhiri dengan sesi foto Bersama.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Pinterest

HUMAS MABES POLRI

Polri Bongkar 5 Lab Narkoba Gelap, Sita Berbagai Prekursor dan Ribuan Pil Ekstasi
Sertifikasi Dakgar Lantas Gelombang I T.A 2024, Korlantas Berupaya Turunkan Angka Kecelakaan Lalin
Bareskrim Polri Tangkap 60 Tersangka Narkoba Jaringan Fredy Pratama
Tim Itwasum Polri Lakukan Audit di Divisi Humas Polri
Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Kaltim Resmi Dibuka
Cek Kesiapan Kendaraan KTT WWF ke-10, Kakorlantas Siapkan Kendaraan Listrik Untuk Pengawalan VVIP
Lihat Semua

HUMAS POLDA

Personel Polsek Dusut Imbau Stop Karhutla
Personel Polsek Dusut Imbau Stop Karhutla
Respon Cepat Layani Masyarakat, Personel Satsamapta Bantu Antar Warga Sakit
Polres Rembang Menghadiri Grand Final Persentasi Finalis Business Idea Competition Tahun 2024 di SMA Negeri 1 Rembang
Polres Rembang Beri Arahan Dalmas  Raimas, Untuk Disiapkan Jaga Kamtibmas
Polsek Tebing Tinggi Laksanakan Pengamanan Gereja Dalam Ibadah Minggu
Dukung Pergelaran Musik Lokal, Polres Tebing Tinggi Beri Pengamanan Event Organizer Timeless Media Produksi
Lihat Semua
WordPress Lightbox